Warga Desa Liberia : Terimakasih Bupati dan Wabup Sergai

  • Whatsapp

SERDANG BEDAGAI-beritalima.com,Sebagai upaya dalam mengimplementasikan Peraturan Menteri Desa (Permendes) Nomor 19 Tahun 2017 tentang prioritas penggunaan dana desa tahun 2018, Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Sergai) terus menggenjot laju pembangunan yang ada di tingkat desa.

Salah satu bukti nyata dari impelementasi Permendes tersebut terdapat di Desa Liberia Kecamatan Teluk Mengkudu. Melalui Pemerintahan Desa (Pemdes) telah merancang program bedah rumah gratis bagi rumah tak layak huni sebanyak 2 (dua) unit rumah di tahun 2018.

Edi Prayitno (42) warga Dusun II Desa Liberia Kecamatan Teluk Mengkudu dengan wajah yang sumringah ketika dijumpai awak media, Kamis (2/8) mengungkapkan kegembiraan yang ia alami, pasalnya baru-baru ini rumah yang dihuninya mendapatkan bantuan dari Anggaran Pemerintah Desa Liberia (APBDes) dengan jumlah sebesar Rp 17.000.000,- (tujuh belas juta rupiah) yang di peruntukan membangun ruamahnya.

“Saya ucapkan terimakasih kepada Pemkab Sergai khususnya pak Bupati Soekirman yang sudah menunjukkan kepeduliannya terhadap kami yaitu dengan membangun rumah saya sehingga saya dan 4 (empat) orang anak beserta istri Suparni dapat tinggal dengan nyaman di rumah yang baru ini,” katanya.

Edi yang sehari-hari memiliki pekerjaan tidak tetap (mocok-mocok) mengutarakan jika tidak ada bantuan dari Pemkab Sergai mungkin jauh dari benaknya untuk membangun rumah seperti ini, tukasnya. Oleh karenanya, melalui kepemimpinan Soekirman-Darma Wijaya seluruh masyarakat desa ini bersyukur dengan pembangunan infrastruktur dari tahun-ketahun yang terus mengalami peningkatan, ungkapnya.

Kades Liberia Iryan Syahputra saat meninjau rumah milik Edi Prayitno yang baru selesai dibangun mengatakan bahwa program pembangunan ini akan terus berkelanjutan ke tahun-tahun berikutnya serta akan kami tingkatkan lagi yaitu dengan membangun 5 (lima) unit rumah tak layak huni di tahun 2019. Selain itu akan membuat program-program dalam bidang kesehatan, kesejahteraan masyarakat dan pembangunan infrastruktur yang siap mendukung visi dan misi Kabupaten Tanah Bertuah Negeri Beradat.

“Saya akan mengajak kepada seluruh Kades se-Sergai untuk terus berinovasi dalam penggunaan dana desa agar dana desa dapat tersalurkan dengan tepat sasaran dan menyentuh masyarakat, jangan takut untuk berinovasi jika kita tetap mematuhi segala peraturan yang ada,” pungkas Iryan.

Iryan Syahputra juga sangat mengapresiasi kinerja jajaran Pemkab Sergai yang terus mendampingi dan memantau pekerjaan kami selama penggunaan dana desa sesuai dengan Permendes tersebut. Ini juga bukti nyata hadirnya negara ditengah-tengah masyarakat, paparnya.

Di tempat yang terpisah, Juraidah dengan 3 (tiga) orang anaknya yang juga merupakan warga Dusun III Desa Liberia juga mengucapkan terimaksih atas bantuan yang diterimanya. Meskipun belum berdiri bangunan rumahnya, namun Juraidah masuk dalam daftar penerima bantuan program bedah rumah tak layak huni.

“Bantuan yang diberikan pemerintah daerah ini sangat membantu saya dan saya senang sekali rasanya mendapat perhatian dari pemerintah, selama ini tidak pernah saya bayangkan akan menerimanya, “ ucapnya.(Agus)

Teks Foto :

Kades Liberia Iryan Syahputra tengah meninjau rumah milik Edi Prayitno yang baru di bedah dalam program bedah rumah tak layak huni di Dusun II Desa Liberia Kecamatan Teluk Mengkudu, Kamis (2/8).( Foto : BL/Kominfo Sergai)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *