Warga Menarmed 1 Kostrad Peringati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW

  • Whatsapp

Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW adalah satu momentum penting bagi umat Islam. Peristiwa Isra Mi’raj yang dialami oleh Nabi Muhammad adalah suatu peristiwa penting dalam Islam dimana saat itu datang kepada Nabi Muhammad malaikat Jibril dan membawa Nabi Muhammad SAW ke Masjidil Aqsha dilanjutkan perjalanan ke Sidratul Muntaha untuk menerima perintah Sholat dari Allah SWT.

Hadir dalam peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW di Masjid Baitul Muttaqin Menarmed 1 Kostrad seluruh Perwira, Bintara dan Tamtama, Ustadz Muhammad Sholeh selaku Ketua TPQ Masjid Baitul Muttaqin, Ustadz Samsul sebagai penceramah, seluruh Santri TPQ Masjid Baitul Muttaqin dan para wali Santri. Senin(16/4/2018).

Dalam sambutan Danmenarmed 1/PY/2 Kostrad yang dibacakan oleh Kasi Pers menyampaikan, peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW merupakan momentum yang baik dan bukanlah sekedar acara seremonial semata. Kita harus dapat mengambil hikmah yang terkandung pada peristiwa Isra’ Mi’raj. Dengan menghayati makna penting Isro’ Mi’raj dapat dijadikan cermin, instropeksi dan evaluasi atas keberadaan kita sebagai mahkluk Allah SWT dan sebagai makhluk sosial.

Sejalan dengan tema peringatan Isra’ Mi’raj kali ini yakni, “Jadikan Hikmah Peringatan Isro’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1439 H/2018 M Sebagai Sarana Pemantapan Iman dan Takwa Prajurit yang Berjiwa Kesatria, Militan, Loyal, Modern dan Manunggal dengan Rakyat.

Ustadz Samsul dalam ceramahnya menyampaikan pentingnya belajar agama sedari dini untuk memupuk keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT dan membentuk pribadi yang sholeh dan sholehah.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *