TORAJA UTARA-www.beritalima.com-Akhir-akhir ini kasus pembunuhan yang terjadi di daerah Toraja semakin meningkat.Begitupun peristiwa bunuh diri juga mengalami peningkatan.
Seperti kisah tragis dan sadis terjadi di Kabupaten Toraja Utara, tepatnya di Dusun Kawasik, Kecamatab Nanggala, seorang wanita tewas di tebas pada bagian leher belekang di acara adat tardisional kematian Rambu Solo, Senin Pagi kemaren.
Kejadian itu bermula saat Agustinus (47) memasuki ruang memasak. Selain korban, Rosa Banne (35), Paulus, Adolvina, Merry, dan Simry juga turut berada di dalamnya, Korban yang kala itu sibuk memasak tampak tak memiliki firasat apapun.
Kedatangan Agustinus didalam ruangan tersebut tidaklah untuk membantu memasak, namun usai menyapa Paulus, Agustinus lalu mencabut senjata tajam jenis parang miliknya, yang seketika dilayangkan ke leher belakang Rosa Banne, yang membuat Rosa tewas ditempat.
Dengan santai Agustinus yang juga merupakan paman dari Rosa lalu berkata “Dia tuduh saya pencuri”, dan berlalu keluar ruangan, akan tetapi warga yang geram lalu memgepungnya, dan membawa Agustinus ke Kepolisian setempat.
Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Dicky Sontany yang dikonfirmasi Inikata.com membenarkan kejadian tersebur, saat ini pelaku telah diamankan dan diperiksa secara intensif.
“Dugaan sementara motif pelaku melakukan perbuatan itu dikarenakan sakit hati karena korban pernah mengatakan dan meneriaki pelaku pencuri,”jelasnya.
Sementara jenazah Rosa lanjut Dicky telah dibawa ke kediaman orang tua korban untuk di semayankan.(Gede Siwa)