Inmemorian
TORAJA UTARA-www.beritalima.comInsan Pers di Bumi Pongtiku,daerah yang dikenal tersohor keindahan dan keunikan budayanya kini merasa kehilangan wartawan senior,DR.Titus Tandi Datu,M.Si.
Semasa hidup Almarhum,sosok yang dikenal komunikatif serta berbaur dengan rekan-rekan profesinya,serta dianggap sosok yang mampu merangkul teman-teman wartawan di Toraja.
Dalam kesehariannya,pribadi yang dikenal rendah hati serta sosok yang mampu memotivasi rekan-rekan wartawan untuk menjadi lebih baik dalam melakoni hidup ini.
Pribadi suka menolong,itulah gambaran yang dikenal almarhum,tidak heran,ketika mereka tinggal di rumah kontrakan,di Makale, kediaman rumah kontrakan almarhum selalu menjadi tempat persinggahan rekan-rekan Pers.
Satu-satunya Pers yang memiliki gelar Doktor (DR),mungkin baru almarhum,semasa perjuangannya untuk meraih gelar Doktor,mereka terbilang hanya bermodal ‘nekat’ berbekal relasi di nama-nama DR.Titus Tandi Datu,M.Si,pada akhirnya meraih gelar yang menjadi impian setiap insan guna menunjang karier dan profesinya.
Hidup dengan ekonomi pas-pasan,almarhum dalam perjuangannya menginfirasikan kepada rekan-rekan mereka sesama wartawan.Tidak sedikit awalnya wartawan yang bertugas di Toraja hanya mengantongi ijazah SMA,namun sosok almarhum menjadi spirit dan motivasi rekan-rekan wartawan dan kini banyak meraih gelar Sarjana.
Kiprahnya semasa hidup,tulisan-tulisan almarhum ketika almarhum wartawan murni,sangat mempengaruhi arah kebijakan pemerintah kala itu.Akhirnya,almarhum semasa Bupati Amping Situru jabat Bupati ,almarhum diangkat pegawai Negeri sebagai guru biasa.Aktif dalam berbagai organisasi,almarhum sangat mudah untuk berinteraksi dengan para pejabat di Toraja,dengan gaya diplomasi yang tidak di ragukan.
Terakhir jabatan almarhum sebagai Wakil Kepala Sekolah SMKN 1 Makale.Pribadi almarhum di kenal selalu berpikir positip sesama rekan,kawan,dan kolega mereka,terlebih sesama wartawan.Selamat jalan sahabatku,dan kami berharap akan muncul Titus-Titus yang baru dengan sikap yang rendah hati serta dapat membawa motivasi baru dalam hidup agar kehidupan ini akan mudah dikenang karena sikap dan prilaku kita sehari hari selalu berpikir positip.Selamat jalan sahabatku biarlah kami lanjutkan perjuanganmu untuk selalu menabur kebaikan sesama,semoga amal Adikmu diterima bapak di sorga.(Gede Siwa).