Waspada Penyebaran Covid 19, Satlantas Polres Bondowoso Semprotan Disinfektan di Fasilitas Umum

  • Whatsapp
Anggota Satlantas Polres Bondowoso saat melakukan disinfektan di terminal Bondowoso (*/Rois)

BONDOWOSO, beritalima.com – Satuan Lalu Lintas Polres Bondowoso melakukan penyemprotan desinfektan di terminal Bondowoso, Rabu (16/12/2020).

AKP. Didik Sugiarto, S.H, mengatakan, kegiatan penyemprotan tersebut merupakan sterilisasi diterminal saat pasien covid-19 di Kabupaten Bondowoso mengalami kelonjakan.

Bacaan Lainnya

“Penyemprotan cairan disinfektan disekitaran terminal Bondowoso ini, khususnya ditempat tempat duduk dan kendaraan, guna mengurangi penyebaran covid-19,”katanya.

Selain itu, kata AKP. Didik, pihaknya memberikan himbauan agar para penumpang angkutan umum untuk tetap menjaga prokes mulai dari memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan serta menghindari kerumunan.

“Himbauan bukan hanya penumpang, tapi juga pada para sopir agar tetap mematuhi peraturan lalu lintas yang ada, tidak ugal ugalan untuk mencegah terjadinya laka lantas,”tuturnya.

Sementara itu, salah satu penumpang Bis asal Surabaya, Danen Fernandi, mengatakan, ketika di terminal dilakukan penyemprotan desinfektan, ia sudah tidak khawatir lagi meski kendaraan umum banyak menaik turunkan penumpang di berbagai tempat.

“Kita kan tidak tau, apakah ada penumpang lain yang positif atau tidak. Tapi saya sudah tidak khawatir lagi, karena sudah disemprotkan desinfektan,” tutupnya.(*/Rois)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait