Palembang, beritaLima – Wakil Walikota Palembang Fitrianti Agustinda (Fitri) kunjungi kediaman Ketua Pengururs Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Sumatera Selatan (Sumsel) Kh Muhammad Mudarris SM Rais Syuriah.
Dalam kunjungannya kali ini Fitri mendapatkan nasihat tentang pentingnya kesehatan oleh Ketua PWNU Sumsel tersebut. Menurut Mudarris, sebagai seorang pemimpin harus bisa menjaga kesehatan agar bisa memberikan pelayanan yang terbaik kepada warganya.
Belajar dari pengalaman hidupnya, ia sangat berterima kasih kepada Walikota Palembang Harnojoyo dan Wakil Walikota Palembang Fitrianti Agustinda yang telah membantu meringankan pengobatannya sewaktu ia sakit.
“Untuk sehat itu mahal. Saya berharap agar ibu Fitri dapat terus menjaga kesehatannya agar dapat memberikan pelayanan yang perima bagi masyarakat di Palembang,” harapnya.
Menanggapi hal itu, Fitri mengutarakan, bahwa dirinya masih sangat butuh bimbingan dari tokoh agama seperti Mudarris. Sebab Fitri menilai, setiap yang ia lakukan kalau tidak dilandasi dengan ketulusan maka tidak akan berbuah manis.
“Saya masih butuh dan mohon bimbingan dari bapak. Semoga apa yang diamanahkan kepada saya, dapat menghasilkan yang terbaik,” tukasnya.
(Nn)