Pidie Jaya. Beritalima.com. Komunitas Expedition Trail Mania (Xtrim) Bireuen, menyerahkan bantuan kepada korban gempa di sejumlah kawasan di Kabupaten Pidie Jaya, Sabtu (10/12/16).
Bantuan tersebut diserahkan secara langsung Ketua Xtrim Bireuen, Azhari bersama anggotanya. adapun bantuan yang diberikan berupa paket sembako, Susu Bayi, Pempes, Sajadah, Kelambu, Kasur palembang dan 8 jeregen minyak solar untuk alat berat beko yang sedang berkerja diarea gempa bumi yang terjadi beberapa hari lalu.
Ketua Xtrim Bireuen Azhari mengatakan, Penyerahan bantuan dilakukan di tiga lokasi yaitu Meunasah Desa Ulim, Meunasah Desa Pulau Ulim, Meunasah Jangka Buya dan Desa Trienggadeng Kecamatan Trienggadeng Kabupaten Pidie Jaya, Aceh.
Selanjutnya bantuan tersebut didistribusikan langsung pada masyarakat di daerah yang terkena dampak gempa.
,”bantuan yang kita serahkan ini tujuannya yaitu, untuk membantu meringankan beban saudara kita yang terkena musibah, semoga dapat bermanfaat bagi para korban yang terkena dampak bencana gempa”, Pungkasnya. [Zan]