93 Taruna AAL Tingkat l Korps PTES Selesaikan Latihan Navigasi Bahari

  • Whatsapp

Surabaya, Sebanyak 93 Taruna Akademi Angkatan Laut (AAL) Tingkat l Angkatan ke-68 Korps Pelaut, Teknik, Elektronika dan Suplai (PTES) berhasil menyelesaikan Latihan Praktek Navigasi Bahari yang ditutup secara resmi oleh Kepala Departemen Pelaut (Kadeppel) AAL, Kolonel Laut (P) Awang Bawono, S.E., M.M., M.A.P. di Gedung Bawean, Deppel AAL, Bumimoro, Surabaya, Jumat (24/4).

Latihan Praktek Navigasi Bahari yang digelar selama lima hari ini, diikuti 43 Taruna Korps Pelaut, 16 Taruna Korps Tehnik, 18 Taruna Korps Elektro, 16 Taruna Korps Suplai yang seluruhnya digelar di fasilitas latihan Gedung Bawean, Deppel AAL.

Menurut Kadeppel, dalam upaya meningkatkan kemampuan dan profesionalisme Perwira lulusan AAL, institusi senantiasa memberikan bekal pengetahuan dan keterampilan kepada Taruna/Taruni sesuai dengan tuntutan penugasan awal di KRI, sehingga mampu mengembangkan diri sebagai kader pemimpin TNI/TNI AL.

Latihan Praktek Navigasi Bahari tahun 2020 ini lanjut Kadeppel AAL, dilaksanakan sesuai dengan kalender akademik dan kurikulum AAL tahun 2019/2020 yang bertujuan untuk mendidik dan membekali para Taruna dengan mata kuliah Lattek Navigasi Bahari agar memiliki ketrampilan dalam menggunakan peralatan navigasi dan bahari, sehingga dapat mengaplikasikannya dalam kedinasan di KRI.

“Patut kita syukuri bersama dengan alokasi waktu kegiatan latihan selama lima hari sesuai dengan jadwal kegiatan yang sudah direncanakan, latihan praktek ini dapat dilaksanakan dengan baik, lancar, dan aman,” terangnya.

Upacara penutupan hari ini lanjutnya, merupakan tanda berakhirnya Latihan Praktek Navigasi Bahari Taruna Tingkat I Korps Pelaut, Teknik, Elektronika dan Suplai Angkatan ke-68 TA 2020. Yang di selenggarakan oleh Departemen Pelaut selaku Prodi Manajemen Pertahanan Matra Laut.

Berkenaan dengan telah selesainya Lattek Navigasi Bahari ini, atas nama Gubernur AAL Laksda TNI Edi Sucipto, S.E., M.M., saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada instruktur, staf latihan dan para Taruna Tingkat I Korps Pelaut, Teknik, Elektronika dan Suplai, Angkatan ke-68, yang telah mengikuti seluruh rangkaian kegiatan latihan dengan sungguh-sungguh dan penuh rasa tanggung jawab sehingga tercapai hasil sesuai yang kita harapkan bersama.

Dengan bekal pengetahuan dan keterampilan yang telah diterima selama mengikuti latihan, lembaga pendidikan Akademi Angkatan Laut berharap kepada seluruh Taruna dapat mengaplikasikannya dalam kedinasan di KRl nantinya.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait