AMBON,beritaLima.com.- Alat Kelengkapan Dewan (AKD) Kota Ambon akhirnya resmi diroling. Roling AKD tersebut diresmikan Pasca
penerimaan usulan seluruh fraksi. Akhirnya, sebanyak 35 Aleg yang terbagi dalam 3 komisi di DPRD itu di rolling (pergantian) Komisi.
Penetapan tersebut, sesuai dengan Surat Keputusan (SK) nomor 6/KPTS/DPRD/2016 tentang pembentukan AKD. Yang ditetapkan dalam
Paripurna ke 6, tutup buka masa sidang I, tahun sidang 2016, di Balai Rakyat Kota Ambon, Sabtu (14/5/2016) kemarin.
Informasi yang diterima Ambon Ekspres, seluruh AKD kota Ambon yakni komisi, Badan Musyawarah (Bamus), Badan Anggaran (Banggar), Badan Pembentukan Perda (BPP) dan Badan Kehormatan (BK) akan dirolling sesuai penetapan.
Untuk rolling komisi, para ketua komisi, wakil ketua komisi dan sekretaris komisi, akan dirolling dengan yang baru sesuai yang telah disahkan DPRD Ambon. Sementara untuk rolling anggota, sebagian besar komisi I akan naik menduduki komisi II. Begitpun sebagian besar anggota komisi II akan naik menduduki komisi III dan sebagian besar anggota komisi III turun ke komisi I. Adapun beberapa anggota yang dirolling sesuai usulan sebelumnya dari beberapa fraksi-fraksi.
Dimana komisi I, akan dikoordinator oleh Husen Toisutta selaku Wakil Ketua DPRD Ambon (Golkar). Dengan ketua komisinya yaitu Zeth Pormes (Golkar), Wakil Ketua komisi Saidna Azhar Bin Tahir (PKS) dan Sekretaris komisi adalah Muriany Dominggu (Demokrat). Dengan delapan anggota komisi yaitu, Gerald Mailoa (PDI-P), Riduan Hasan (PBB) Astrid Soplantila (Gerindra), Tomwin Rio Tamaela (Demokrat), Rovik Akbar Afifudin (PPP), Marthin Sapulette (Hanura), Jhony Mainake (Nasdem) dan Jacob Usmany (PKPI).
Untuk Komisi II, dikoorinatori oleh Rustam Latupono selaku Wakil Ketua DPRD (Gerindra). Dengan ketua komisinya Lucky Upulatu Nikyuluw (PDI-P), Wakil ketua Achmad Ohorella (Hanura) dan sekretaris komisi Moh. Novan Liem (PPP). Sementara 7 anggotanya yaitu, Elly Toisuta, (Golkar), Agustinus Kailuhu (PBB), Jusuf Latumeten (Demokrat), Mourist Tamaela (Nasdem), Johny Wattimena (Gerindra), Asmin Matdoan (PKB) dan Jusuf Wally (PKS).
Dan untuk komisi III, dikoordinatori oleh James Maatita selaku Ketua DPRD. Yakni ketua komisinya yaitu Christianto Laturiuw (Gerindra),
wakil ketua Christian Latumahina (Demokrat) dan sekretaris komisi Juliana Pattipeilohy (PKPI). Dengan 8 anggotanya yakni, Marcus (Max)
Pattiapon (Golkar), Jafri Taihutu (PDI-P), Leonora Eka Far Far (PD-IP), Obed Toisutta (Demokrat), Taha Abubakar (PPP), Cundrat
Pattiasina (Hanura), Ali Rahman Ohorella (PAN) dan Ary Sahertian (PKB).
Ketua DPRD Ambon, James Maatita menyampaikan, untuk Bamus masih tetap diketuai oleh dirinya sendiri. Sementara wakil adalah para pimpinan DPRD yaitu Husen Toisutta dan Rustam Latupono. Sementara Sekretaris Bamus tetap di pegang oleh Sekretaris DPRD Elkiopas Silooy. Dengan 14 anggota yang terdiri dari Ketua-ketua fraksi dan sekretaris fraksi.
Samal halnya dengan Banggar, kata dia, Untuk ketua, wakil ketua dan sekretaris, tidak mengalami pergantian. Tetapi pergantian hanya ada
pada 18 anggota yang terdiri dari berbagai anggota komisi. Sementara untuk BPP diketuai oleh Rovik Akbar Afifudin, wakil ketua Astrid
Soplantila, dengan sekretaris yakni Elkyopas Silooy. Dengan 9 anggota dari berbagai komisi. Dan Ketua BK diketuai oleh Jusuf Latumeten,
dengan wakil ketuanya Jhony Mainake, beserta 3 anggotanya.
“AKD telah ditetapkan pada paripurna ke 6 kemarin. Sehingga setelah disahkan itu langsung akan bekerja sesuai tufoksi masing-masing
komisi. Jadi karena saat ini seluruh anggota DPRD sementara mengikuti Bimtek, maka setelah pulang nanti kita akan langsung bekerja sesuai
agenda dan tufoksi kita masing-masing. Karena telah ditetapkan sesuai SK nomor 6/KPTS/DPRD/2016, tentang Alat Kelengkapan DPRD,” cetusnya. (L.Mukaddar)