Anggota DPRD Padang Minta Pergantian Tahun Dirayakan dengan Hal Positif

  • Whatsapp

PADANG,beritaLima — Jelang perayaan akhir tahun Masehi semakin terasa. Penjual terompet dari kertas sudah terlihat memenuhi trotoar jalan raya menjajakan dagangannya. Di beberapa lokasi tertentu untuk malam tahun baru sudah dipastikan akan menggelar perayaan music party semalam suntuk.

Terkait hal tersebut, anggota DPRD Kota Padang Muharlion mengatakan, pada malam tahun baru banyak orang yang rela merogoh kocek dalam-dalam untuk menghibur dirinya beserta keluarga atau teman-temannya.

Ada banyak hal yang biasanya dilakukan oleh banyak orang pada malam tahun baru dari mulai hal-hal yang wajar hingga sesuatu yang tidak wajar. Namun tidak pernahkah terlintas dalam diri bahwa itu semua sia-sia dan tak memberi kontribusi apa pun bagi kemajuan negeri dan umat ini.

“Momen pergantian tahun itu bisa di lakukan dengan cara melakukan muasabah, intropeksi. Apa – apa yang telah dilewati, untuk ke depannya di tahun yang baru bisa lebih baik lagi. Baik itu pekerjaan, hubungan silahturahim, terutama bagaimana diri sendiri bisa berpedoman atau evaluasi apa -apa kesalahan, kekurangan yang di lakukan sebelumnya,” kata anggota Fraksi Partai Kesejahteraan Rakyat (PKS) ketika dihubungi, Rabu (28/12/2016).

“Masyarakat jangan menilai aneh bila ada satu atau dua kalangan yang merayakan malam tahun baru dengan pengajian, muasabah. Hal seperti ini yang seharusnya mesti dilakukan dengan hal yang positif, bukan hura-hura yang menghabiskan biaya namun tak ada manfaatnya,” ujarnya.

Kemudian Ia menilai alangkah jauh lebih baik apabila dana besar yang dikeluarkan oleh orang-orang yang merayakan malam pergantian tahun baru untuk pesta kembang api yang bisa mencapai ratusan juta bahkan miliaran rupiah tersebut dikumpulkan dan digunakan untuk berbagai hal yang bermanfaat untuk masyarakat .

“Lakukanlah hal positif, intropeksi pada momen pergatian tahun ini. Paling utama jangan sampai melewati batas serta melanggar aturan dan hukum yang berlaku, seperti berbuat onar di depan umum akibat meminum minuman berakohol. Berharap masyarakat agar bisa memanfaatkan momen pergatian tahun dengan melakukan kegiatan kegiatan positif yang bermanfaat,” ungkapnya.

(pdm/bim/rki)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *