Anwar Hajral : Esthon dan Medah Daftar di PKS

  • Whatsapp

KUPANG, beritalima.com – Anggota DPRD Provinsi NTT dari Partai PKS,
Anwar Hajral mengatakan, baru dua figur bakal calon (Balon) Gubernur
NTT yang mendaftar ke PKS. Kedua figur tersebut yakni Esthon Foenay
dan Ibrahim Agustinus Medah.
“ Baru dua figur bakal calon Gubernur yaitu pak Esthon dan pak Medah
yang melamar ke PKS. Jadi sama dengan partai – partai lain mekanisme
itu kami lalui. Tapi sampai sekarang belum merapat ke salah satu figur
lain,” kata Anggota DPRD Provinsi NTT dari Partai PKS, Anwar Hajral
ketika ditemui wartawan media ini di ruang Komisi V DPRD NTT, Senin
(8/5/2017) siang.
Dikatakan Anwar Hajral, PKS masih menerima aspirasi dari
kabupaten/kota dan setelah dihimpun di tingkat DPD PKS Provinsi NTT
baru diteruskan ke DPP PKS di Jakarta.
Menyinggung soal survey, Anwar mengatakan, survei internal terhadap
balon Gubernur NTT tidak dilakukan PKS. Meski demikian, PKS berharap,
figur Balon Gubernur NTT yang datang mendaftar ke PKS, datang bersama
pasangan balon Wakil Gubernur NTT dan jumlah figur yang mendaftar
lebih dari satu paket.
“Kita berharap yang datang mendaftar lebih dari satu paket atau satu
figur balon supaya bisa menjadi pembanding dalam menentukan pilihan
yang diusung,” kata Anwar yang juga Ketua DPC PKS Kota Kupang
tersebut.
Walau sudah ada yang mendaftar, tambah Anwar, sesungguhnya tidak ada
pembukaan pendaftaran secara khusus. Cuma dibangun komunikasi politik
sekaligus figur mendaftarkan diri. (L. Ng. Mbuhang)
Anwar Hajral

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *