Ayah Wa Menggelar Buka Puasa Bersama

  • Whatsapp

ACEH UTARA, Beritalima – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Utara H. Ismail A. Jalil, SE atau lebih dikenal dengan sapaan akrabnya Ayah Wa menggelar kegiatan berbuka puasa bersama dengan puluhan anak syuhada konflik Aceh, yatim piatu dan lapisan masyarakat, Kamis (07/06/18).

Para anak mantan kombatan yang syahid dalam perang konflik Aceh ini telah tergabung dalam Jaringan Aneuk Syuhada Aceh (JASA) sejak beberapa tahun terakhir. Keberadaan JASA di Aceh bertujuan untuk menciptakan hubungan harmonis dan persatuan mengenang perjuangan Aceh dalam massa damai ini.

Selain itu, JASA juga akan menguatkan ikatan jalinan persaudaraan antara Komite Peralihan Aceh dan Partai Aceh (KPA/PA) di wilayah Pasee dengan anak sepeninggalan para syuhada (Mantan GAM yang syahid di medan peran pada konflik Aceh) ini.

“Acara ini bertujuan untuk menguatkan jalinan silaturahmi dengan anak para syuhada, yatim piatu dan juga kaum dhuafa,” kata Ayah Wa usai buka puasa bersama di kediaman rumahnya, Desa Matang Drien, Kec. Tanah Jambo Aye, Kab. Aceh Utara.

Ayah Wa menuturkan, anak para syuhada merupakan tanggung jawab dari pada pihak pejuang yang saat ini, Aceh masih mengalami delimasi politik dari implementasi MoU Aceh 2005 lalu.

“Kitalah para pejuang Aceh yang masih di KPA dan PA ini merupakan orang tua mereka, dan kita tidak pernah berpaling dari tanggung jawab ini,” tuturnya.

Sementara itu, ketua JASA Aceh, Bukhari, SE kepada wartawan mengatakan sangat berucap syukur atas kepedulian Ayah Wa kepada sejumlah anak-anak syuhada ini. Menurutnya, Ayah Wa telah mendukung penuh jaringan anak-anak mantan pejuang tersebut.

“Kami sangat berterima kasih kepada Ayah Wa yang telah menjamu anak syuhada ini, karena kami mengetahui bahwa beliau selalu ada bersama kami,” katanya.

“Wujud apresiasi kami para anak syuhada terutama atas perhatian dan dukungan juga satunan ayah wa selama ini. Meskipun tidak sepenuhnya para anak syuhada ini kita hadirkan, namun, mereka telah mewakili dari 27 kecamatan di Aceh Utara di bawah JASA,” jelas Bukhari.

Bukhari mengapresiasikan sikap Ayah Wa sebagai orang tua yang arif dikalangan pejuang Aceh. Ia berharap, kepedulian yang serupa bisa mereka dapatkan dari pemerintah Aceh kedepan ini, dimana anak para syuhada ini perlu perhatian dan bimbingan dari pemerintah yang selama ini menjadi pujuk dari perjuangan konflik dan damai Aceh.

Kekompakan JASA yang saat ini telah meluaskan jaringannya di Aceh ini akan menyatukan anak syuhada, Ayah Wa diyakini salah satu tempat bernaung para anak mantan para kombatan ini untuk wilayah pasee.

Pada kesempatan itu, Ayah Wa juga menjamu lima puluhan anak yatim piatu di beberapa desa tetangga sekitar, kaum dhuafa juga para cendikiawan setempat. Kegiatan tersebut juga turut dihadiri oleh Sekretaris DPRK Aceh Utara, Abdullah Hasbullah, S. Ag, MSM, Camat Tanah Jambo Aye, kepala desa (Kades) dan perangkatnya, tokoh muda, tokoh agama dan tokoh adat dari beberapa kecamatan sekitar meliputi Tanah Jambo Aye, Langkahan, Baktiya, Seunudon dan Baktiya Barat.

“Kami menyediakan taqjil sebanyak 500 orang. Alhamdullah aceh berlangsung sukses dan khitmad, dan terima kasih kami atas kebersamaan ini,” ujar panitia penyaluran taqjil, Tgk. Azhari.

Disela-sela buka puasa bersama tersebut, Ayah Wa juga sempat menyantuni sebanyak lima puluhan tamu undangan anak yatim dan juga puluhan anak syuhada.(EN)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *