BANGKALAN, Beritalima.com- Kabupaten Bangkalan menjadi tuan rumah Pekan Olah Raga dan Seni (Porseni) tingkat Madrasah Aliyah (MA) se-Jawa Timur (Jatim).
Ajang yang diselenggarakan dua tahunan itu resmi di buka pada Selasa (5/11/2019) di Stadion Gelora Bangkalan.
Aliwafa Ketua Pelaksana Porseni MA 2019 menyampaikan bahwa, ada 2.650 peserta dari 38 Kabupaten/kota se-Jatim yang mengikuti ajang bergengsi ditingkat Madrasah itu.
Selain itu, ada 18 cabang olahraga dan seni yang diperlombakan. diantaranya: Tenis meja, badminton, volly ball, futsal, pencak silat, MTQ, singer dan perlombaan lainnya.
“Ada 12 titik (tempat) untuk perlombaan termasuk di SGB ini,” ungkapnya.
Sementara itu, Bupati Bangkalan R Abdul Latif Amin Imron mengapresiasi atas kepercayaan menjadikan Kabupaten Bangkalan sebagai tuan rumah Porseni MA 2019.
Orang nomor satu di Bangkalan itu berharap Porseni MA 2019 berjalan lancar dan kondusif. “Harapannya semoga Porseni kali berjalan lancar dan kondusif, untuk kontingen Bangkalan semoga bisa banyak meraih prestasi,” tutur Bupati Bangkalan. (Iqbal)