Bangun Jalan Sertu Penghubung Desa Buya – Desa Auponhia, Warga Ucapkan Terima kasih bapak Bupati

  • Whatsapp

KEPULAUAN SULA, betitaLima.com – Warga Kecamatan Mangoli Selatan, Kabupaten Kepulauan (Kepsul) ucapkan terimakasih kepada Bupati Hendrata Thes atas pembangunan jalan penghubung Desa Buya -Desa Auponhia.

Peningkatan jalan sertu penghubung Desa Buya – Desa Aponhia, sepanjang 9,800 Kilometer jalan yang di sertu pada tahun 2019 ini.

Salah seorang warga Desa Buya Usman kepada reporter beritaLima.com, Sabtu (20/12/2019), menyampaikan terimakasihnya kepada Pemerintah Daerah atas ditingkatkannya jalan tersebut.

“Saya sebagai warga Desa Buya mengucapkan terimakasih kepada bapak Bupati atas perhatiannya kedua desa,” ujarnya.

Usman menyebutkan, dengan bagusnya infrastruktur jalan tersebut saat ini warga sudah semakin mudah mengangkut hasil perkebunannya.

“Semoga tahun depan Pemda melanjutkan pembangunannya lagi hingga sampai ke pusat ibu kota kecamatan,” harap Usman. [DN]

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *