JAKARTA, beritalima.com – Di saung belitung rumah makan Pulau Dua, Senayan, Jakarta pada Selasa (6/9/2016), Barisan Massa Demokrat (BMD) mendukung Hj. Asnaeni Moein menjadi Gubernur DKI Jakarta untuk periode 2017 – 2022. Dukungan itu dihadiri langsung Ketua Umum DPP BMD, Ketua DPD BMD DKI Jakarta, dan seluruh pengurus BMD di tingkat Kotamadya.
“Kekuatan BMD untuk mendukung Hj. Hasnaeni diperkirakan mencapai 7,5 juta orang. Oleh karena itu kami bersama pengurus mendeklarasikan dukungannya kepada Hj. Hasnaeni untuk jadi Gubernur DKI Jakarta,” kata Supandi R. Sugondo Ketua Umum BMD.
Lebih lanjut dikatakan Supandi yang mendukung program Hasnaeni sebagai wanita emas untuk membuat KTP Jitu, dimana warga Jakarta yang mempunyai KTP Jitu akan diajukan untuk dapat menikah gratis. Setelah tiga bulan ditempatkan di rumah susun selama dua tahun untuk melihat apakah ada perubahan untuk mandiri. Setelah mandiri akan digantikan warga Jakarta yang belum memiliki tempat tinggal di rumah susun.
Begitu juga soal banjir dan macet di Jakarta, ia bersama calon gubernur sepakat bila terpilih akan menyelesaikan masalah banjir dan macet selama satu tahun. Soal kemacetan menurutnya tidak perlu lagi menerapkan ganjil genap.
Hal lain ditandaskan Hj. Hasnaeni, akan membuat program pro rakyat, dimana masyarakat Jakarta, hanya menggunakan KTP DKI saja bila ke rumah sakit dan tidak perlu lagi membuat kartu – kartu lain untuk berobat. Sementara mengenai jaminan pendidikan, Hasnaeni mengatakan akan membuka lapangan pekerjaan seluas – luasnya bila terpilih sebagai gubernur. Begitu juga diakui Wanita emas kepada wartawan yang meliput, akan memberikan modal kerja bagi warga Jakarta yang memiliki modal kerja, hingga bisa untuk berwira usaha. dedy mulyadi