JAKARTA, Beritalima.com-
Dengan tujuan pemberdayaan bagi para pedagang Bazar murah di selenggarakan di kantor Walikota Jakarta Utara yang di mulai pada tanggal 28/09/2016 sampai hari ini Jumat 30/09/2016.
Chris Selaku Event Organizer (EO) Bazar murah tersebut mengatakan penyelenggaraan ini di maksudkan untuk pemberdayaan para pedagang yang ada di Jakarta salah satunya pedagang Jakarta Utara.
“Bazar yang kami adakan ini merupakan wadah bagi para pedagang khususnya pedagang binaan Usaha Kecil Mikro Menengah ( UMKM) yang ada di Jakarta Utara,” ujarnya.
Selanjutnya kata Ibu Chris penyelenggaraan bazar serupa di lakukan di lima wilayah kantor Walikota yang ada di DKI Jakarta.”Kami sendiri untuk Jakarta Utara sudah dua kali penyelenggaraannya yakni di bulan Mei 2016 dan bulan ini Oktober 2016,”katanya.
Sementara itu Kepala Bagian Umum Kantor Walikota Administrasi Jakarta Utara Dedi Sumardi menjelaskan, pihak Walikota tidak memungut biaya sepeser pun dari bazar yang di selenggarakan EO.
“Memang bazar sudah dua kali di adakan di Plaza Barat Kantor Walikota Jakarta Utara namun demikian kami tidak pernah miminta uang sewa karena semua stan yang berjualan tersebut binaan dari UMKM Jakarta Utara,” tuturnya.
Diakui Dedi beberapa stan memang bawaan EO namun itu juga dari UMKM Jakarta Timur. “Memang ada sebagian pedagang dari Jakarta Timur tetapi sama dari binaan UMKM juga” katanya. (Edi)