Begini kesibukan Erina Bintang Pantura, Yang Kuliah Sambil Nyanyi

  • Whatsapp

BANYUWANGI, beritalima.com –bisa berkumpul bersama anak-anak, menjadi kebahagiaan bagi Erina Bintang Pantura (BP) 4. Impian itu yang ingin diwujudkan dari penyanyi cantik asal Dusun Tempurejo, Desa Sidorejo, Kecamatan Purwoharjo ini. Bukan tanpa alasan. Baginya, menjadi seorang guru adalah pekerjaan mulia. Selain bisa membagikan ilmu, menyelami dunia anak-anak bisa membawa kepuasan tersendiri. “ Inginnya jadi guru SD. Karena itu, setelah lulus SMA, akan lanjut kuliah jurusan Pendidikan Guru SD (PGSD),” kata pemilik nama lengkap Erina Ria Luvita ini saat berbincang dengan Bisnis Banyuwangi, pekan lalu.

Satu lagi yang membuatnya bangga, seorang guru dikenal dengan pahlawan tanpa tanda jasa. Karena itu, tekadnya cukup kuat untuk menjadi guru. Bahkan, memilih spesialisasi sebagai guru SD. “ Saya memang lebih suka berkumpul dengan anak-anak. Ada pengalaman yang beda,” jelas pemilik bintang Taurus ini.

Untuk menggapai impiannya, Erina langsung mendaftar kuliah begitu dinyatakan lulus. Pilihannya, jatuh pada Universitas Terbuka (UT). Memilih UT, juga dengan alasan. Yakni, jadwal kuliah tak terlalu padat. Sehingga, dia masih bisa menyalurkan bakat dan hobinya di jagat hiburan. Bisa dibilang, kuliah sambil menyanyi. Meski begitu, Erina tak mau s etengah-setengah belajar di bangku kuliah. Baginya, pendidikan tetap nomor satu. Dia mengaku, akan memilih libur manggung jika harus berbenturan dengan kuliah. “ Intinya, kuliah tetap nomor satu,” jelas dara kelahiran 27 April ini.

Di jagat hiburan, nama Erina cukup populer. Karirnya bisa dibilang cukup lama. Dia mengawali karir menyanyi sejak SD. Bahkan, saat kelas 3 SMP, sudah masuk dapur rekaman. Karirnya terus melejit. Hingga, tahun 2017, dia lolos ke audisi BP4. Masuk ke tujuh besar. Sejak itu, tawaran manggung terus berdatangan, termasuk rekaman. Bali menjadi daerah paling sering yang dikunjungi untuk berolah vokal. Kini, Erina akan mulai mengurangi padatnya jadwal manggung. Terutama, yang berbenturan dengan jadwal kuliah (abi)

beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *