Berjuang Dami NKRI Sampai Akhir Hayat, Alm. Ramses Ohee diusulkan Sebagai Pahlawan Nasional

  • Whatsapp

JAYAPURA – Komandan Korem 172/PWY, Brigjen Jenderal TNI J.O. Sembiring mengusulkan almarhum Ramses Ohee sebagai Pahlawan Nasional dari tanah Papua.

Hal tersebut diungkapkan Danrem Sembiring saat melakukan ziarah ke makam almarhum Ramses Ohee di kediaman Ondofolo Waena, Kampung Waena, Kota Jayapura, Kamis (10/11/2022) siang.

Menurut Danrem Sembiring mengatakan, pengusulan almarhum Ramses Ohee sebagai Pahlawan Nasional dilakukan karena almarhum Ramses Ohee berkontribusi besar dalam membangun Papua.

“Almarhum Ramses Ohee melanjutkan perjuangan dari orang tuanya untuk membangun Papua, karena menurut beliau (alm. Ramses Ohee, red) apabila membangun Papua berarti juga membangun Indonesia,” katanya pada awak media.

Diterangkan jika almarhum Ramses Ohee juga merupakan salah satu perwakilan dari 1.025 orang yang terlibat dalam Pepera (Penentuan Pendapat Rakyat) 1969. Bahkan sampai akhir usia, Danrem Sembiring menilai almarhum Ramses Ohee tetap teguh untuk memperjuangkan dan menegakkan NKRI di Papua.

“Selama hidup, almarhum Ramses Ohee secara total membela NKRI di Bumi Cenderawasih dan beliau merupakan salah satu yang memperjuangkan 14 kursi sebagai amanat otsus perwakilan dewan adat di DPR Papua,” ujar Danrem Sembiring.

Ia beberkan, 1 hal yang membuatnya terkesan dan menggugah banyak orang adalah almarhum Ramses Ohee sampai di usia tuanya tetap teguh, bahkan berani maju sendiri dengan pendiriannya membela NKRI sampai timbul kesadaran dari lingkungan sekitarnya bahwa membangun Papua adalah membangun Indonesia karena Papua merupakan bagian dari Indonesia. Bahkan hingga akhir hayatnya, almarhum Ramses Ohee memimpin Ketua Umum Barisan Merah Putih (BMP) Provinsi Papua, yang kini diwajibkan kepada anaknya Max Ohee.

“Almarhum Ramses Ohee adalah pelaku sejarah dan beliau tetap teguh memperjuangkan itu, dan menurut saya ini layak jika nantinya suatu saat para steakholder, pemerintah, mengusulkan almarhum menjadi salah satu Pahlawan Nasional dari Papua,” bebernya.

Untuk prosedur pengusulan almarhum Ramses Ohee sebagai Pahlawan Nasional, tentu Danrem Sembiring membutuhkan dukungan banyak bantuan termasuk dari Pemerintah Daerah hingga TNI khususnya jajaran Kodam XVII/Cenderawasih akan mendukung hal tersebut.

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait