SUMENEP, beritalima.com| Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep, Drs. Bambang Irianto, MSi. didampingi Ketua Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Hairul Anwar, ST, MT. secara resmi menutup Gala Siswa Indonesia Tingkat SMP se Kabupaten Sumenep tahun 2019 pada Sabtu (22/ 06/ 2019).
Dalam parhelatan akbar ini, Kecamatan kota meraih juara I. Kecamatan Kalianget raih Juara II sedangkan Juara III diraih Kecamatan Manding dan juara IV diraih Kecamatan Ambunten.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep, Drs. Bambang Irianto, MSi. mengucapkan selamat kepada Juara pada kegiatan GSI Tingkat SMP Tahun 2019 ini, yang telah berjuang dengan semangat serta tetap menjaga sportifitas dan persaudaraan.
Dirinya meminta kepada tim juara untuk tidak terlena dengan prestasi yang diraih, namun hendaknya menjadikannya sebagai modal dasar pengembangan prestasi serta pengalaman berharga guna selalu dikembangkan agar terus mencapai prestasi yang lebih tinggi lagi nantinya termasuk “Gala Siswa Tingkat Provinsi Jawa Timur yang akan dihelat pada bulan Agustus mendatang
Kepada tim yang belum menjadi juara agar jangan patah semangat, karena setiap kompetisi pasti ada yang menang dan ada yang kalah, kegagalan adalah keberhasilan yang tertunda dan jadikan sebagai modal untuk lebih tekun, ulet, rajin dan bekerja keras lagi guna mencapai prestasi yang diimpikan.
“Saya berharap GSI ini menjadi wahana dalam rangka mengoptimalkan pembinaan dan pengembangan olahraga sepak bola yang dilakukan secara berkesinambungan agar nanti mampu mencetak bibit-bibit atlet olahraga sepak bola yang menjadi kebanggaan daerah dan mengharumkan nama Indonesia dikancah nasional”, tegas Drs. Bambang Irianto, MSi.
Sementara, Sebanyak 11 Kecamatan peserta GSI yaitu Kecamatan Kota Sumenep, terdiri dari pemain-pemain Terbaik yang merupakan hasil seleksi, yang berasal dari SMP Negeri 1 Sumenep, SMP Negeri 2 Sumenep, SMP Negeri 3 Sumenep, SMP Negeri 6 Sumenep, SMP IT Al- Hidayah Sumenep. Kecamatan Dasuk diwakili oleh SMPN 1 Dasuk. Kecamatan Kalianget, terdiri dari pemain-pemain terbaik dari SMPN 1 Kalianget dan SMPN 2 Kalianget.
Kecamatan Gapura, diwakili oleh SMPN 1 Gapura. Kecamatan Dungkek, diwakili oleh SMPN 1 Dungkek. Kecamatan Batang-batang diwakili oleh SMPN 1 Batang-batang.
Kecamatan Bluto, diwakili oleh SMPN 1 Bluto. Kecamatan Pragaan diwakili oleh SMP Islam Terpadu Al-Imron Pragaan. Kecamatan Lenteng, diwakili oleh SMPN 1 Lenteng, serta Kecamatan Giligenting, diwakili dari SMPN 1 Giligenting. Sedangkan kecamatan pulau Masalembu diwakili oleh SMP 1 Masalembu.
Sebelum acara berakhir, penyerahan penghargaan berupa piala bergilir dan Hadiah kepada masing – masing juara 1 – 4 oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep, Drs. Bambang Irianto, MSi. serta Ketua Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Hairul Anwar, ST, MT.
Hadiah bagi juara 1 berupa uang pembinaan GSI sebesar Rp. 4. 000. 000
Hadiah bagi juara 2 berupa uang pembinaan GSI sebesar Rp. 3. 000. 000
Hadiah bagi juara 3 berupa uang pembinaan GSI sebesar Rp. 1.750. 000
Hadiah bagi juara 4 berupa uang pembinaan GSI sebesar Rp. 1.750. 000
(An)