Bersepeda Jadi Primadona Semua Lapisan Masyarakat Ditengah Pandemi Covid 19

  • Whatsapp
Tampak Warga berolahraga bersepeda memutari alun-alun untuk meningkatkan daya tahan tubuh (Rois/beritalima.com)

BONDOWOSO, beritalima.com – Dimasa pandemi Covid 19 yang sudah berlangsung selama 9 bulan ini membuat masyarakat harus mengikuti kebiasaan baru. Kebiasaan baru tersebut muncul ditengah pandemi Covid 19 yang sudah melanda dunia tak terkecuali Indonesia.

Dimana masyarakat dituntut untuk mematuhi protokol kesehatan di setiap beraktivitas diluar rumah. Memakai masker, rajin cuci tangan dan menjaga jarak saat bertemu dengan teman maupun kolega.

Bacaan Lainnya

Selain itu, menjaga daya tahan tubuh tidak kalah penting dimasa pandemi seperti ini. Karena, dengan imun tubuh yang kuat diharapkan bisa mampu menahan laju virus yang menyerang tubuh.

Maka dari itu, olahraga dan konsumsi vitamin menjadi menu tambahan ditengah pandemi Covid 19. Dengan begitu kekebalan tubuh terhadap segala penyakit bisa teratasi.

Baru-baru ini, masyarakat mulai gemar bersepeda, baik kaula muda, Anak-anak hingga orang tua. Seperti yang terlihat disetiap sore hari di alun-alun Bagus Asra Bondowoso.

Puluhan orang dari muda sampai yang tua bersepeda memutari alun-alun Bondowoso hanya untuk meningkatkan imun tubuh agar tak rentan terserang penyakit.

Seperti yang dilontarkan Mohammad Bahri, warga Maesan ini setiap sorenya selalu bersepeda ke alun-alun Bondowoso dengan jarak tempuh kurang lebih 15 kilometer.

Sesampai di pusat kota Bondowoso, dirinya bersama teman-teman bisa memutari alun-alun kurang lebih 20-30 putaran. Padahal jarak satu putaran alun-alun hampir 1 kilometer.

“Hampir setiap hari kami kesini. Kegiatan ini sudah menjadi rutinitas disaat sore hari. Kami merasakan sendiri manfaatnya bersepeda, badan jadi fresh dan daya tahan tubuh menjadi lebih kuat,” tuturnya ditemui di paseban saat beristirahat Selasa (03/11).

Masih kata Bahri, ia mengatakan bahwa dengan rajin berolahraga. Maka kebugaran tubuh tetap terjaga, sehingga tidak gampang terserang penyakit. Khususnya dimasa pandemi Covid 19 ini, yang sangat membutuhkan kekebalan tubuh.

“Olahraga sangat penting, paling tidak minimal 15 menit perhari untuk menjaga tubuh tetap sehat. Makanya bersepeda ini menjadi alternatif olahraga sambil berjalan-jalan,” ungkap alumnus IAIN Jember ini.

Lanjut Bahri, disaat badan fresh pikiran tenang maka tak gampang terserang penyakit. Termasuk kebal terhadap virus Covid 19 yang sampai saat ini vaksinnya masih dalam proses uji klinis.

“Satu-satunya cara, untuk tahan penyakit, jaga kebugaran tubuh, banyak olahraga dan rajin minum vitamin,” Imbuhnya.

Diakhir wawancara, Bahri berharap pandemi ini segera berahir dan vaksinnya segera bisa dilakukan ke masyarakat. Agar masyarakat bisa beraktifitas normal kembali seperti biasanya.

“Harapan kami, semoga saja akhir tahun ini pandemi sudah berakhir. Dan obatnya sudah bisa didistribusikan ke masyarakat. Sehingga kehidupan ini bisa normal kembali tanpa harus dihantui terjangkit Covid 19. Saat beraktivitas diluar rumah,” pungkasnya. (*/Rois)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait