BONDOWOSO, beritalima.com – Sebagai awal dimulai kegiatan Ijen Festival tahun 2016, Bupati Bondowoso mengawali acara tersebut dengan membuka lomba Foto Grafy.Adapun acara lomba Foto Grafy tersebut dimotori oleh salah satu media online yaitu Times Indonesia.
Acara lomba Foto Grafy yang diikuti ratusan peserta tersebut akan berlomba untuk mendapatkan hasil foto yang terbaik.Lomba foto ini sengaja dilaksanakan selain untuk mengekspos keindahan alam yang ada disekitar ijen dan seni budaya lokal, acara tersebut juga bertujuan menjadi ajang promosi tempat – tempat yang indah di bondowoso.
Bupati Bondowoso dalam acara pembukaan lomba foto Grafy mengatakan, bahwa acara lomba foto tersebut diadakan untuk menarik para Fotografer datang ke bondowoso dan mengabadikan keindahan alam bondowoso dengan hasil jepretannya.
“Lomba Foto Grafy sangat penting, karena nantinya para peserta akan berusaha semaksimal mungkin untuk mendapatkan hasil yang terbaik, dengan hasil tersebut selain untuk diperlombakan pastinya sang Fotografer akan memposting hasil yang didapat, baik Bloger masing – masing atau di media sosial lainnya,” terangnya.
Bupati menambahkan semakin banyak hasil foto yang didapatkan dari tempat – tempat wisata bondowoso dan juga budaya lokal, maka akan semakin banyak menarik para wisatawan untuk berkunjung ke tempat yang mereka lihat di Bloger dan Medsos sang Fotografer.
“Hal itu akan memancing para wisatawan untuk berkunjung ke bondowoso setelah menyaksikan beberapa koleksi para Fotografer yang di posting, karena saya yakin wisatawan akan penasaran dengan keindahan alam yang ada di foto tersebut, sehingga mereka akan berkunjung ke bondowoso,” imbuhnya.
Sementara itu berdasarkan pantauan beritalima.com, para Fotografer sangat antusias untuk mengikuti acara tersebut, setelah dilakukan pembukaan, sang Fotografer langsung tancap gas untuk mendapatkan hasil yang terbaik.Informasinya kegiatan Foto Grafy yang di motori oleh Media online Times Indonesia ini akan berlangsung dari hari sabtu sampai minggu tanggal 22/05/16 dan di ikuti oleh para peserta yang datang dari beberapa kota besar di indonesia salah satunya berasal dari kota Bandung.(RS)