MADIUN, beritalima.com- Bupati Madiun, Jawa Timur,
Melantik dan mengambil sumpah kepada 48 orang sebagai pejabat administrator, pejabat pengawas dan pejabat fungsional, di Pendopo Ronggo Jumeno, Pusat Pemerintahan (Puspem) Mejayan, Kabupaten Madiun, Jumat 12 Januari 2018.
Mereka yang dilantik menjadi pejabata administrator atau setara Eselon IIIA sebanyak 5 orang, pejabat administrator atau setara Eselon IIIB sebanyak 7 orang dan sebagai pejabatan pengawas atau setara Eselon IVA dan IV B sebanyak 36 orang.
Sedangkan yang dilantik sebagai pejabat fungsional sebanyak 16 orang terdiri dari 2 orang auditor, 1 orang radio grafer , 1 orang pranata komputer dan 12 orang guru.
Dalam sambutannya, Bupati Madiun H. Muhtarom, mengatakan, pelantikan pejabat administrator dan pejabat pengawas ini merupakan sebuah mekanisme untuk pengisian jabatan yang kosong.
“Karena pejabat yang definitif memasuki masa pensiun dan meninggal,” kata H. Muhtarom, dalam sambutannya.
Sedangkan pelantikan pejabat fungsional merupakan amanah Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang Menejemen Pegawaai Negeri Sipil.
Lainnya, Dedi Suryadi S.Hut, M.Si sebagai Kepala Bidang Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Alviantoro, S.STP.M.H sebagai Kepala Bidang Ekonomi dan Sumber Daya Alam Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Bambang Hari W, S.Sos menjadi Kepala Bidang Perbendaharaan Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah serta Agung Wahyudi, ST sebagai Kepala Bidang Pelayanan Perizinan Terpadu dan Pengolahan. (Rohman/Dibyo).