BONDOWOSO, beritalima.com – Bupati KH Salwa Arifin, mengapresiasi Polres Bondowoso yang merespon dampak ekonomi Covid-19 ini, dengan memberikan sembako kepada tukang becak. Bupati turun langsung dalam aksi sosial ini.
Menurutnya, pandemi ini tak hanya berdampak pada kesehatan, tapi dampaknya terhadap ekonomi secara langsung.
“Pak Kapolres ini membantu kepada masyarakat terdampak secar ekonomi. Terutama kepada abang becak,” katanya saat hadir di lokasi, Rabu (15/4/2020).
Tujuan dari aksi sosial ini, kata bupati, untuk mengurangi beban tukang becak, yang sudah tak ada pemasukan selama Pandemi Covid-19 ini.
“Sehingga Polres sangat respon melihat kondisi ini, dan memberikan bantuan. Mungkin seminggu lagi juga akan ada lagi bantuan,” jelasnya, saat dikonfirmasi.
Ke depan kata bupati, tak hanya tukang becak yang akan mendapatkan sembako. Tapi masyarakat secara umum, yang juga terdampak.
Menurutnya, Pemkab sudah melakukan beberapa langkah untuk recovery ekonomi warga terdampak. Yakni bantuan sosial.
“Segera kita laksanakan. Sementara datanya sudah sesuai dengan yang ada di Dinas Sosial, pelaku UMKM terutama pedang kecil kita perhatikan. Dananya pusat dan APBD,” jelasnya.
Sementara ada 300 paket sembako yang dibagikan ke sejumlah abang becak. Selain bupati Salwa Arifin, hadir dalam kegiatan ini Wabup Irwan, Ketu DPRD H Ahamad Dhafir, Kapolres AKBP Erick Frendriz, Dandim Letkol Inf Jadi, Kajari dan sejumlah pihak terkait lainnya. (*/Rois)