Bupati Sampang Kukuhkan Satlinmas Se-kecamatan Tambelangan

  • Whatsapp

SAMPANG, BeritaLima.com – Jelang tahun Politik dan tekan kriminalitas di tingkat Desa, Pemerintah Kabupaten Sampang merekrut dan mengukuhkan Satlinmas di tingkat Kecamatan, seperti halnya yang dilaksanakan di Kecamatan Tambelangan, Selasa 30/5/2023).

Turut hadir dalam acara tersebut Pimpinan OPD, TP2D, Camat se-kabupaten Sampang, Forkopincam Tambelangan, Kepala KUA, Kepala Puskesmas, Korbiddikcam, Kepala Desa berikut PJ Se-kecamatan Tambelangan, Tokoh Ulama, Tokoh Masyarakat serta anggota Satlinmas Se-kecamatan Tambelangan.

Dalam sambutannya Bupati Sampang H. Slamet Junaidi sangat mengapresiasi adanya inisiatif serta kerjasama dari berbagai pihak dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, yang mana dalam 4 tahun lebih kepemimpinannya baru kali ini menghadiri acara pengukuhan Satlinmas.

“Saya ucapkan selamat kepada seluruh anggota Satlinmas yang saat ini mewakili dari seluruh Desa Se-kecamatan Tambelangan, ini merupakan bentuk kebersamaan kita dalam mewujudkan satu komitmen bersama dalam menjaga keamanan dan ketertiban Masyarakat Desa,” ucapnya.

Menurutnya, keamanan Desa tidak bisa serta merta diserahkan kepada anggota TNI-POLRI yang ada di Kabupaten Sampang, tentunya tidak mencukupi, kami pun pernah mengajukan penambahan kuota anggota Polri hanya dapat 64 orang, sehingga totalnya masih dibawah 600 orang.

“Dari jumlah tersebut dapat dipastikan tidak akan dapat menyentuh semua wilayah yang ada di Kabupaten Sampang, karena tidak sebanding dengan jumlah Masyarakat Sampang yang hampir mencapai Satu juta, sehingga dibutuhkan kerjasama nyata bagaimana kita menjaga Desa kita masing-masing,” tuturnya.

Selain itu Aba Idi mengajak semua lapisan Masyarakat agar bersama-sama menjaga Sampang, punya rasa cinta dan memiliki khususnya di Desanya masing-masing, karena tidak mungkin keamanan Desa kita dijaga oleh Desa sebelah, apalagi sebentar lagi kita akan memasuki tahun politik.

“Bukan hal mustahil saat memasuki tahun politik akan ada black campaign, Mony politik dan seterusnya,” pungkasnya. (FA)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait