Bupati Sergai Ir. H. Soeklirman didampingi Wabup Darma Wijaya tengah berbincang-bincang dengan perwakilan pengembang proyek jalan tol saat meninjau pembangunan jalan tol yang ada di Kabupaten Sergai.
Serdang Bedagai, Beritalima.com– Bupati Serdang Bedagai (Sergai) Ir. H. Soekirman didampingi Wabup Darma Wijaya, Sabtu (24/12) melakukan peninjauan kesiapan jalan tol khusus yang ada di Kabupaten Tanah Bertuah Negeri Beradat. Terdapat beberapa titik persinggahan yang ditinjau oleh Bupati Soekirman, diawali di Perkebunan Tanah Raja Kecamatan Teluk Mengkudu menuju ke Desa Cempedak Lombang Kecamatan Sei Rampah dan Kecamatan Sei Bamban.
Kemudian Bupati Soekirman beserta rombongan mengarah ke Kecamatan Perbaungan. Dalam perjalanannya Bupati yang mengendarai sepeda motor menyinggahi pembangunan jalan tol yang ada di Desa Sei Sejenggi lalu menuju Kecamatan Perbaungan (dekat Sei Ular).
Disela-sela tinjauannya Bupati Sergai Ir. H. Soekiraman mengemukakan bahwa telah direncanakan akan dibangun dua titik rest area yaitu di Dusun V Sidodadi Desa Pematang Setrak dan Desa Sei Buluh Kecamatan Teluk Mengkudu.
“Dengan dibangunnya rest area nanti, Bupati Soekirman berharap kedepannya akan membuka peluang bagi pelaku usaha yang akan mengembangkan usaha disekitarnya. Disamping itu juga pembangunan jalan tol ini sangat berdampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi, sehingga dapat meningkatkan pendapatan ekonomi daerah,” ujar Bupati Soekirman.
Jalan tol ini rencananya akan beroperasi penuh ditahun 2017, sehingga akan meningkatkan akses melintas menuju Bandara Kuala Namu serta memperlancar arus kenderaan dari arah Medan menuju Sergai dan Tebing Tinggi.
Hadir beserta rombongan Ketua DPRD Sergai H. Syahlan Siregar ST, Sekdakab Drs. Hadi Winarno, MM, Kadis Sosnakerkop Aguslan Simanjuntak, SE, Kaban BPMPD Drs. Dimas Kurnianto SH, Camat, perwakilan dari pengembang proyek seperti PT. Waskita Karya, LMA, PT. Bina Marga dan MJKT. (siti/sug)