Teminabuan, Berita lima.com – Dalam rangka melaksanakan kunjungan kerja dan melakukan safari Ramadhan bupati sorong selatan Samsudin Anggiluli,SE melakukan peninjauan ke 16 kampung di wilayah distrik Kokoda Jumad (2/6) belum lama ini.
Kunker yang dilakukan bupati sorsel untuk meninjau sejumlah sarana prasarana umum yang ada disetiap kampung di wilayah distrik Kokoda,dalam kunker ini juga bupati hendak melihat sejauh mana penyerapan alokasi dana desa diwilayah distrik kokoda.
Kunjungan kerja dimulai dari Kampung Tarof dan Kenaburi sebagai ibukota distrik ,bupati bersama rombongan melihat sarana prasarana sekolah mulai dari SD hingga SMA. Selain itu bupati juga melakukan kunjungan ke Pos Pamrahwan Yonif 752 Sorong menemui 15 personil anggota TNI AD yang ditugaskan di wilayah Kokoda.
Peninjauan berlanjut di 5 kampung diwilayah P3D kokoda tengah Sabtu (3/6) dengan menyusuri sungai kenaburi menuju kampung Nayakore,Negeri Besar, Topdan, Migerito,dan Dabag .Dalam kunker ini bupati Samsudin Anggiluli,SE melihat sejumlah Sarana Prasarana ,SD SMP dan TK YPK Betania Negeri Besar serta meninjau SD Inpres 22 Negeri besar,tampak jalan masuk menuju kedua sekolah ini perlu mendapat perhatian serius untuk dibangun kembali. Selain itu bupati juga mengunjungi 2 rumah ibadat baik Gereja Bethania Negeri Besar dan Masjid Al Jihad Negeri Besar.
Perjalanan dilanjutkan dengan menyusuri rawa menuju wilayah P3D Kokoda Barat tepatnya dikampung Arbasina, Birawaku dan Kasueri ,rombongan bupati disambut meriah dengan tari tarian adat Kokoda serta alunan music dan nyayian religius Hadrat Rebana. diwilayah ini Bupati meninjau pembangunan Gereja Solafide Kasueri dan menyerahkan bantuan dana pembangunan gedung gereja sebesar Rp.200 Juta selain itu bupati sempat mengunjungi dan meninjau Masjid Al Iksan Kasueri. dan melakukan buka puasa bersama.
Usai melakukan buka puasa bersama bupati dan rombongan melakukan tatap muka dengan masyarakat 3 kampung di rumah panjang atau balai kampung untuk menyampaikan sejumlah program pembangunan kabupaten sorong selatan dan mendengar aspirasi masyarakat diwilayah ini.
Bupati Samsudin Anggiluli SE,menyampaikan terimah kasih kepada Warga Distrik Kokoda atas dukungan masyarakat Imekko yang memberi kepercayakan kepada pemerintahan Samsudin Anggiluli,SE dan Wakil Bupati Drs.Marthinus Salamuk untuk memimpin 5 tahun sorong selatan kedepan. dirinya meminta dukungan masyarakat Imekko untuk menyambut kedatangan Dirjen Otda Pada tanggal 17 Juni mendatang. Bupati menjelaskan Dirjen Otda akan melakukan kunjungan ke Imeko untuk melihat secara langsung kesiapan masyarakat menyambut DOB Imekko.
Bupati samsudin juga menjelaskan terkait sejumlah program pemerintahan sorong selatan yang telah dilaksanakan pada tahun 2017 ini,warga diminta hendaknya mendukung semua kegiatan yang dijalankan pemerintah untuk membangun wilayah ini
Selain itu ungkap Bupati dalam bulan ini Proses Pencairan Dana desa sudah berjalan untuk itu Dana Desa yang hendak digulirkan harus dimanfaatkan sesuai dengan RPJMK yang telah disepakati dan direncanakan.
Hal lain juga disampaikan bupati terkait bantuan keagamaan yang digulirkan dalam tahun ini diantaranya bantuan pembangunan Masjid dan Gereja,bantuan insentif bagi rohaniwan Muslim dan Kristen serta Pemda sorsel akan menyerahkan dana Rp.1 Milyar untuk Wisata Rohani bagi umat Kristen ke Jerusalem dan Ibadah Umroh bagi umat Muslim Ke Mekah.
Rombongan kembali bergerak menuju kampung Migori dan Korewatara disambut warga setempat dengan Hadrat Rebana,kegiatan dipusatkan dibalai kampung, bupati dan sejumlah Pimpinan SKPD menyampaikan sejumlah program kerja Pemkab sorong selatan dan melakukan tanya jawab dengan sejumlah elemen masyarakat.
Dihari berikutnya Minggu (4/6) bupati bersama rombongan kembali melakukan kunjungan kerja ke kampung Tambani dan Daimar melihat sejumlah sarana prasana dan melakukan tatap muka dan dialog dengan tokoh masyarakat dan Baperkam,dalam arahanya Bupati mengajak semua komponen masyarakat untuk bersatu padu bersama membangun kabupaten sorong selatan.
Dihari yang sama dengan menempuh perjalanan sekitar 4 kilometer dengan berjalan kaki rombongan bupati bersama sejumlah pimpinan SKPD bergerak menuju kampung Siwatori dan Totona rombongan bupati disambut meriah warga masyarakat kedua kampung ini dengan lantunan Hadrat Rebana.dikampung ini pun bupati bersama rombongan melakukan pertemuan dengan semua warga masyarakat bertempat dibalai kampung Totona menyampaikan sejumlah program kerja kabupaten Sorong Selatan dan mendengarkan aspirasi warga setempat.
Diakhir kunjungannya Bupati Samsudin Anggiluli,SE melakukan peninjauan sarana prasarana Puskesmas Kokoda dan melakukan dialog dengan sejumlah petugas kesehatan. Kegiatan dilanjutkan dengan pertemuan dengan sejumlah pengurus masjid An Nur kokoda dan tokoh masyarakat setempat terkait rencana pembangunan Masjid Raya Kokoda serta Tugu Peringatan masuknya Injil di wilayah Kokoda.