Ciptakan Hidup Sehat, Ratusan Emak-Emak Dari 10 Desa Ikuti SICITA

  • Whatsapp
Indi Naidha senam bersama dengan ratusan emak-emak (beritalima.com/istimewa)
Indi Naidha senam bersama dengan ratusan emak-emak (beritalima.com/istimewa)

JEMBER, beritalima.com | Menciptakan hidup sehat, ratusan Emak-Emak dari 10 desa mengikuti Senam Indonesia Cinta Tanah Air (SICITA).

Kegiatan SICITA tersebut, digelar oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di Lapangan Mlokorejo, Kecamatan Puger, Minggu pagi (18/12/2022).

Bacaan Lainnya

“Senam SICITA diikuti oleh 500 lebih emak-emak, dari 10 desa,” kata Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) dari PDIP Komandan Teritorial (Komandante) Indi Naidha.

Menurut Indi, kegiatan itu mendapat apresiasi dari masyarakat 10 desa, seperti Desa Mlokorejo, Bagon, Puger Wetan, Puger Kulon, Kasian, Wringintelu, Tembokrejo, Bakurejo, Menampu dan Karangrejo.

Pengusaha tersebut menyampaikan, jumlah tersebut membludak jika dibandingkan target peserta sebelumnya, yakni setiap Bacaleg hanya diberikan kuota 200 orang.

Bahkan, beberapa warga sampai harus menggunakan transportasi berupa odong-odong. “Tapi alhamdulillah, tembus lebih dari 500 orang,” ucapnya.

Ketua DPD Banteng Muda Indonesia (BMI) Jember itu juga menjelaskan, selain senam, kegiatan kali ini juga dibarengi dengan bersih-bersih sampah.

Dirinya berharap, dengan begitu perempuan PDI Perjuangan mampu untuk melakukan gerakan sederhana, terutama dalam menjaga kebersihan lingkungan.

“Perempuan PDI Perjuangan, harus bisa melakukan gerakan sederhana, tidak hanya senam. Tapi juga bersih diri, bersih dari polusi dan bersih dari sampah,” ajaknya.

Indi juga mengungkapkan, telah menyediakan berbagai macam doorprize, berupa sepeda gunung dan sejumlah hadiah hiburan lainnya.

Dirinya menyampaikan, kegiatan serupa akan dijadwalkan untuk menjadi agenda rutinan, yang akan digelar setiap enam bulan satu kali. “Insya Allah akan menjadi agenda rutin,” paparnya.

Lebih lanjut, dengan mengajak emak-emak kepada kegiatan positif, dipastikan dapat mendongkrak suara partai.

Bahkan Indi menegaskan, sangat optimis bahwa PDIP akan mendapatkan dua kursi di Dapil 5, pada Pemilihan Umum (Pemilu) mendatang.

“Kehadiran ini, dipastikan akan mendongkrak suara partai,” tandasnya. (Sug)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait