Adapun untuk memenuhi target program tersebut ditanggapi serius oleh Pemerintah Kabupaten Bondowoso,salah satu upaya yang dilakukan oleh pemkab adalah melakukan .’’A beg Rembeg Asareng Bapak Bupati Bendebesah,’’atau urun rembug antara petani dengan pihak pemerintah terkait penyusunan program penyuluhan pertanian.
Dalam acara abeg rembeg(madura.red) tersebut, Bupati Bondowoso Drs H.Amin Said Husmi mengatakan pentingnya dilakukan diskusi duduk bareng antara pemerintah daerah dengan para petani dan kelompok tani yang ada di kabupaten bondowoso ini.
“Hal ini sangat penting kita lakukan, karena dengan kegiatan seperti ini kita bisa menyerap apa keluhan dan keinginan masyarakat petani agar bisa menyokong swasembada pangan yang menjadi target pemerintah pusat,” tuturnya.
Bupati menambahkan kalau saat ini pemerintah daerah akan terus melakukan kordinasi dengan para petani bondowoso untuk membantu mensejahterakan para petani dengan memberikan bantuan baik berupa bibit, pupuk serta alat – alat pertanian.
“Agar sukses target swasembada pangan tersebut pemkab akan terus memberikan bantuan – bantuan yang dibutuhkan para petani Bondowoso, selain bibit dan pupuk gratis kita akan berikan obat – obatan gratis agar tanaman tersebut bisa terhindar dari serangan hama,”imbuhnya.
Berdasarkan pantauan beritalima.com selain Bupati yang hadir dalam acara tersebut, hadir beberapa pejabat Forpimda dan juga kepala SKPD dilingkungan Pemkab Bondowoso.Dalam acara tersebut Bupati bersama dinas Pertanian Bondowoso membagikan 130 unit mesin traktor roda dua,satu unit mesin traktor roda empat,17 unit transplator dan 26 unit mesin pompa air.(RS)