BLITAR, beritalima.com – Kegiatan lomba desa dilaksanakan berdasarkan Peraturan Mendagri Nomor 8 tahun 2015 yang dimaksudkan dan diharapkan dapat memacu bagi Pemerintah Desa dan Kelurahan untuk selalu melakukan inovasi dalam pembangunan desa dan kelurahan yang muaranya menyejahterakan masyakat desa dan kelurahan.
Kegiatan lomba desa yang merupakan agenda rutin Pemerintah Kabupaten Blitar melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa/Dindamade saat ini sedang dilaksanakan diseluruh Kecamatan – Kecamatan dengan mengikutsertakan desa – desa yang mewakili Kecamatan dengan menerjunkan Tim Penilai Lomba Desa yang secara langsung mendatangi desa – desa untuk melakukan penilaian, termasuk salah satunya Desa Gaprang di wilayah Kecamatan Kanigoro pada Jumat ( 28/2 ).
Setelah melalui tahapan – tahapan, saat ini yang menjadi penilaian adalah penilaian administrasi dan klarifikasi di lapangan yang bertujuan untuk mengevaluasi dan menilai perkembangan desa yang meliputi aspek pemerintahan, kewilayahan dan kemasyarakan.
Dalam kesempatan wawancara dengan awak media Ketua Tim II Penilai Lomba Desa tingkat Kabupaten Blitar , Bambang Edy Susilo menjelaskan bahwa ” yang melatar belakangi dilaksanakan lomba desa ini untuk mengetahui sejauh mana perkembangan desa baik pembangunannya, kemasyarakatannya, kelembagaannya, pemberdayaan masyarakatnya secara menyeluruh terpadu semua nanti akan dinilai. Indikator penilaiannya ada 9 yaitu tentang kelembagaan masyarakat, administrasi desa, teknologi tepat guna, program PKK. ekonomi, kamtib,kebutuhan dasar. keuangan desa dan bencana alam “. jelasnya.
Kepala Desa Gaprang. Asharul Huda. ST menambahkan bahwa ” dengan ikut sertanya Desa Gaprang yang mewakili Kecamatan Kanigoro dalam Lomba Desa tingkat Kabupaten Blitar ini kami mengajak seluruh masyarakat desa untuk meningkatkan profesionalisme utamanya para perangkat desa karena langsung melayani masyarakat. meningkatkan peran dan partisipasi masyarakat dan lembaga sebagai bentuk partisipasinya, menjaga keterdiaan pangan dan menumbuhkan jiwa kewirausahaan yang muaranya menyejahterkan masyarakat desa kami “. tambah Kepala Desa milenial ini. ( hen/ich )