Di Sela Sosialisasi, BI Ajak Wartawan Tanam Terumbu Karang dan Snorkeling

  • Whatsapp
Kepala BI KPw Jatim, Difi Ahmad Djohansyah, selesai snorkeling bersama para wartawan di perairan Pulau Tabuhan, Banyuwangi.

BANYUWANGI, beritalima.com – Cara Bank Indonesia Kantor Perwakilan Jawa Timur merefresh para wartawan ekonomi cukup mengasyikan. Selain mengajak melihat hamparan padi yang menguning, BI juga membawa para wartawan ke pantai, ke sebuah pulau, bahkan ke dasar laut atau snorkeling, yang semuanya di Banyuwangi dalam tempo sehari, Rabu (26/4/2017).

Tanaman padi jenis organik itu merupakan salah satu program CSR BI KPw Jatim buat masyarakat petani di Desa Singojuruh, Banyuwangi. Luasnya 42 hektar. Dan, hari itu padi organik tersebut untuk pertama kalinya dipanen.

Panen perdana itu dilakukan Kepala Bank Indonesia Perwakilan Jawa Timur, Difi Ahmad Djohansyah, dengan didampingi Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Banyuwangi, Arief Setyawan.

Setelah itu, rombongan undangan BI Jatim ini dibawa ke Pantai Bangsring, yang jarak tempuhnya sekitar satu jam. Di pantai ini Difi Ahmad Djohansyah mengajak para wartawan merakit sekaligus menanam terumbu karang.

“Kita melakukan penanaman bibit terumbu karang ini agar menjadi karang-karang baru yang bisa menjadi tempat tinggal bagi ikan-ikan,” kata Difi.

“Sulit juga ternyata, karena kita gak boleh pegang batangnya. Kalo kita pegang batangnya dikhawatirkan patah dan gak bisa hidup. Jadi harus hati-hati sekali,” ujar pria asal Medan ini.

Sebanyak 4 keranda bibit terumbu karang dilepas di tepi laut Pantai Bangsring. Difi berharap terumbu karang dapat bertahan hidup dan tumbuh dengan baik. Konon, pertumbuhan batang karang ini setahun hanya 1 cm.

Usai melepas terumbu karang, 55 wartawan asal Surabaya, Malang, Kediri, Jember dan Banyuwangi ini langsung diajak naik perahu motor menuju Pulau Tabuhan. Tidak jauh dari pulau ini, Difi bersama staf BI Jatim dan para wartawan untuk snorkeling.

Sekitar 2 jam para wartawan diajak snorkeling, melihat keindahan dasar laut dan warna-warni ikan. Sementara beberapa wartawan yang tidak berani snorkeling cukup puas menikmati pemandangan Pulau Tabuhan yang masih perawan.

Semua acara itu merupakan
rangkaian dari kegiatan “Sosialisasi Peranan Bank Indonesia dan Diskusi Isu Strategis Daerah dengan Media Jawa Timur” yang diadakan BI KPw Jatim di Banyuwangi sejak Selasa sampai Kamis (25-27/4/2017).

Sosialisasinya sendiri dilakukan di hari pertama di Hotel Santika, dan di agenda terakhir di Java Banana Resto. Semua wartawan yang mengikuti rangkaian acara ini pada umumnya mengaku puas. (Ganefo)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *