Dinas Lingkungan Hidup Lumajang Istighosah

  • Whatsapp

LUMAJANG,beritalima.com- Menduduki tempat baru, yang segalanya baru. Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Lumajang mensyukuri nikmat, mengadakan acara Istighosah bersama Yossie Sudarso kepala Dinas Lingkungan Hidup yang baru.

Usai jalani pelantikan beberapa hari kemarin, mantan Kepala Dinas Kearsipan Kabupaten Lumajang resmi menjadi Kepala Dinas Lingkungan Hidup menggantikan pejabat sebelumnya setalah diserah terimakan jabatan oleh bapak bupati Lumajang Drs. H As’at M.Ag pada hari Rabu tanggal 14 Februari 2018 lalu.

Pelaksanakan acara tersebut sekaligus untuk memperkenalkan dirinya dihadapan keluarga besar DLH Kabupaten Lumajang yang di hadiri 400 karyawan/karyawati Dinas Lingkungan Hidup, seluruh ASN dan tenaga harian. Menempati tempat yang baru dan bertemu hal yang baru pula.

Pada acara pembukaan, kehadiran Yossie tidak sendirian, ikut mengiringi dan mendampingi, beberapa kabid dan kasubid Dinas Kearsiapan Kabupaten Lumajang. Dalam acara ini juga dilakukan penyerahan simbolis berupa pakaian kerja kepada 3 karyawan DLH.

“Terus terang, saya dalam hal ini belum banyak tahu dengan urusan lingkungan hidup, karena itu saya membutuhkan bantuan serta masukan teman-teman semua, yang saya tahu dan saya pahami adalah dalm hal memungut sampah, merawat taman dan ngepras pohon “, ujar Yossie.

“itu semua adalah pekerjaan yang membuat kita bisa bahagiakan orang dan lingkungannya. Tentunya hal itu akan bisa kita lakukan dengan baik kalau semua orang bisa guyub dan rukun. Guyub rukun menuju bahagia,” pungkasnya.

Acara selanjutnya diisi dengan dialog interaktif berisi kuis-kuis dan curhatan dari karyawan karyawati Dinas Lingkungan Hidup. (Jwo)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *