DKC Garda Bangsa Bondowoso Turun Jalan, Bagikan Ratusan Paket Vitamin dan Masker

  • Whatsapp
Para anggota DKC Garda bangsa Bondowoso turun jalan membagikan vitamin dan masker ke pengendara motor. (Rois/beritalima.com)

BONDOWOSO, beritalima.com – Puluhan anggota DKC Garda bangsa Bondowoso turun jalan untuk membagikan ratusan paket vitamin serta masker kepada para pengendara yang melintasi di jalan Santawi. Tepatnya di depan kantor Dewan pengurus cabang (DPC) PKB Bondowoso Sabtu (12/11).

Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian DKC Garda bangsa Bondowoso terhadap masyarakat agar tetap menjaga kebugaran tubuh serta mematuhi protokol kesehatan secara agar terhindar dari terpaparnya covid-19.

Ketua DKC Garda bangsa Bondowoso Mohammad Shoheb mengatakan bahwa pelaksanaan pembagian masker dan vitamin dimulai dari jam 8.30 sampai jam 9.30 dengan menerjunkan seluruh anggota DKC Garda bangsa.

“Antusias pengendara motor yang lewat dijalur yang ini sangat luar biasa. Hampir semua pengendara motor berhenti untuk menerima pemberian Vitamin dan masker dari kita,” ungkap politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Pihaknya menjelaskan bahwa agenda seperti ini sudah seringkali dilaksanakan. Walaupun saat ini penyebaran covid-19 di Bondowoso sudah sangat menurun drastis.

“Pembagian vitamin serta masker ini sebagai giat kampanye dan edukasi kepada masyarakat agar tidak lengah untuk tetep disiplin menerapkan protokol kesehatan secara ketat,” ungkapnya, kepada sejumlah wartawan.

Shoheb menambahkan bahwa sebanyak lima ratus paket vitamin disiapkan untuk masyarakat. Harapannya agar masyarakat bisa meningkatkan kekebalan tubuh. Sehingga tidak gampang terpapar covid-19.

“Kami minta masyarakat tidak lengah tetap mematuhi protokol kesehatan secara ketat. Pake masker, jaga jarak dan tidak keluarga rumah kalau tak punya kepentingan mendesak. Dan jangan lupa juga konsumsi vitamin,” pungkasnya. (*/Rois)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait