DPRD Jatim Terima Kunjungan Peserta Didik PKDN Sespimti Polri

  • Whatsapp

SURABAYA, beritalima.com|
Ketua DPRD Provinsi Jawa Timur Kusnadi menerima kunjungan peserta Didik Sespimti Polri Dikreg ke-32 dalam rangka Kegiatan Praktik Kerja Dalam Negeri (PKDN) Peserta Sespimti Polri ke-32 Tahun 2023, di Ruang VVIP DPRD Provinsi Jawa Timur, Selasa (26/07/2023).

Kusnadi menyampaikan banyak topik yang didiskusikan dalam kunjungan ini. Salah satunya terkait dengan persiapan pengamanan Pemilu 2024 dan keamanan pendistribusian surat suara untuk wilayah kepulauan yang ada di Jawa Timur khususnya.

“Banyak yang kita bahas hari ini, salah satunya kondisi kemasyarakatan khususnya di Jawa Timur apalagi menjelang pemilu 2024. Ini kan sudah memasuki tahun politik kita sudah harus mulai memikirkan antisipasi-antisipasi awal agar jangan sampai terjadi gesekkan di masyarakat,” ujar Kusnadi.

Kusnadi menambahkan bahwa DPRD Jawa Timur telah berupaya mengurangi gesekan-gesekan yang terjadi di masyarakat menjelang Pemilu 2024 dengan melakukan himbauan-himbauan terkait pendidikan politik yang sehat.

“Kami di DPRD Provinsi Jawa Timur terus aktif melakukan himbauan-himbauan kepada masyarakat sebagai upaya mengurangi perselisihan dan gesekkan-gesekkan yang terjadi menjelang pemilu 2024,” imbuhnya.

Selain itu, Kusnadi juga menjelaskan bahwa dalam kunjungan ini didiskusikan terkait pendistribusian surat suara ke kepulauan-kepulauan yang ada di Jawa Timur.

“Tadi juga sempat disinggung terkait pendistribusian surat suara ke kepulauan yang ada di Jawa Timur seperti bawean. Apalagi memasuki musim hujan pasti ada kendala,” ujarnya.

Namun demikian, Kusnadi optimis dengan meningkatkan sinergitas antara Stakeholder yang ada di Jawa Timur permasalahan pendistribusian ini akan terselesaikan.

“Disini sinergitas dari seluruh stakeholder di Jawa Timur bukan hanya dari pemda atau DPRD namun bantuan dari Polri dan TNI amat sangat penting untuk membantu mengamankan pendistribusian surat suara agar bisa tersalurkan dengan baik dan aman,” tutupnya.

Terakhir, Kusnadi menyampaikan bahwa dirinya optimis Jawa Timur akan siap menghadapi pemilu 2024 dengan lancar dan aman.

“Kami tetap optimis pemilu 2024 di Jawa Timur dapat berjalan dengan baik ,” tutupnya.(Yul)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait