Empat Dosen ATI Dewantara Palopo Lanjut S3, Satu Orang di Jepang

  • Whatsapp

PALOPO. Saat ini ada empat dosen Akademi Teknologi Industri (ATI) Dewantara Palopo lanjut jenjang studi S3 dan salah seorang di antaranya studi doktoral di Jepang.

Demikian ditegaskan Direktur ATI Dewantara Palopo, Dr. Suaedi, M.Si kepada media Kamis 21 Oktober 2021.

Dijelaskan, dosen prodi Mesin Otomotif Juharni, S.Si., M.Sc, lanjut S3 di Jepang
mendapat beasiswa dari Japanese Goverment Mext Scholarship dan studi di Nara Institute of Science and Technology.

Dosen lainnya Dharma Fidyansari, S.Pi., M.M, merupakan dosen program studi Teknologi Rekayasa Pangan akan melanjutkan studinya di Universitas Brawijaya, serta dua dosen lainnya.

Kekuatan sumber daya dosen ATI Dewantara Palopo sebanyak 32 orang , semua berstatus pendidikan S2 dan ada 4 orang lanjut S3, tegasnya.

ATI Dewantara Palopo kini membina tiga prodi yakni; D3 Teknik Sipil, D3 Teknik Elektronika dan D3 Mesin Otomotif.

Dua tahun terakhir peminat mahasiswa baru cukup populer di kalangan generasi milenial. Tahun akademik 2021 peminat berjumlah 80 orang dan setelah diseleksi yang lolos diterima hanya 65 orang, katanya.

Para mahasiswa itu berasal dari alumni SLTA yang menyebar di wilayah Luwu Raya dan sekitarnya.

Meningkatkan kualitas pelayanan kepada stakholder civitas akademika kampus setiap saat melakukan pembenahan, ungkapnya.

Termasuk yang dilakukan adalah menandatangani kerjasama dengan dunia industri dan tercatat sebanyak 65 inustri yang telah jadi mitra kerjasama menyebar di Pulau Sulawesi.

Kerjasama yg dilakukan lbh byk dgn industri. Totalnya sdh 65. Industri yg sesuai dgn progrm studi. Tersebar di pulau Sulawesi.

Kampus ATI Dewantara Palopo pada Malam Apresiasi Kinerja Perguruan Tinggi Swasta LLDIKTI Wilayah IX Sultan Batara 2021, digelar Kamis malam (15/10/2021) di Hotel Claro Makassar.

Berhasil meraih penghargaan Nominasi Perguruan Tinggi Vokasi dengan Kategori Implementasi Kerjasama Terbaik.

Sertifikat penghargaan ini diterima oleh Direktur ATI Dewantara, Dr. Suaedi M.Si dan diberikan oleh Ketua LLDIKTI IX, Prof. Jasruddin M., M.Si.(yahya).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait