JAKARTA, Beritalima– Indonesia sudah layak menjadi tuan rumah pesta olahraga terbesar di dunia, Olimpiade. Itu berkaca dari sukses berbagai penyelenggaraan berbagai pesta olahraga yang digelar Indonesia selama ini seperti SEA Games, Islamic Solidarity Games dan terakhir Asian Games.
Asian Games XVIII/2018 yang ditutup Minggu (2/9) malam di Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta adalah pesta olahraga antar negara se-Asia tersukses dalam sejarah.
“Saya nilai, Indonesia sebenarnya telah siap untuk menjadi tuan rumah Olimpiade 2032. Hal ini tercermin dari penyelenggaraan Asian Games saat ini yang sudah mendapat kategori baik di mata warga seluruh Asia,” jelas Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon kepada awak media di Gedung Parlemen Senayan, Jakarta, Minggu (2/9).
Dikatakan, melihat berbagai kegiatan multi event dan terakhir Asian Games, “saya pikir kita mampu menyelenggarakan Olimpiade tahun-tahun mendatang,” kata politisi senior Partai gerakan Indonesia Raya (Gerindra) tersebut.
Dijelaskan Fadli, penyelenggaraan Asian Games yang untuk kedua kalinya digelar di Indonesia, Asian Games mendapat apresiasi menarik dari orang di seluruh Asia. “Semua mata tertuju ke Indonesia. Kalau tidak ada kendala sampai selesai, saya pikir Indonesia pantas jadi tuan rumah Olimpiade 2032,” kata dia.
Namun, Fadli mengaku belum mengetahui lebih lanjut tentang kesiapan infrastruktur karena belum melakukan peninjauan. Akan tetapi, ia yakin dengan kapasitas Indonesia saat ini harusnya mampu untuk menyelenggarakan pesta olahraga sebesar Olimpiade.
“Ya itu harus ditanyakan ke panitia, saya sejauh ini belum mengikuti. Tapi saya kira kita dengan negara berpenduduk terbesar ke-4 harusnya terwakili untuk menggelar Olimpiade. Apalagi atlet kita jika dipoles sedikit lagi, pasti siap saya kira,” tutur politisi dapil Jabar V tersebut.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo mengatakan Indonesia siap bertarung untuk menjadi tuan rumah penyelenggaraan Olimpiade tahun 2032, setelah menggangap penyelenggaran Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang berjalan sukses. Jokowi yakin, pengalaman dalam menghelat Asian Games akan menjadi modal besar bagi Indonesia dalam menggelar Olimpiade. (akhir)