SUMENEP, beritalima.com| Pekan Muharram 1444 Hijriya, Fatayat NU Kecamatan Dasuk Kabupaten Sumenep menggelar kegiatan Khotmil Qur’an di masjid Juk korseh bertepatan pada hari Senin 8 Agustus 2022.
Selain Hotmil Qur’an juga santunan kepada sejumlah anak yatim dari desa – desa sekecamatan Dasuk.
Rustina Dewi, S.Pd. Ketua Fatayat NU kecamatan Dasuk dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan ini merupakan rangkaian acara dari bulan Muharram yang juga bertepatan dengan bulan Agustus. Fatayat NU dasuk tidak ingin melewatkan momen tersebut.
Rustina Dewi, S.Pd. menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu mensukseskan acara dan berharap dengan adanya kegiatan-kegiatan tersebut, Fatayat NU Dasuk mendapat keberkahan dalam menjalankan amanah dari sesepuh Nahdlatul Ulama.
“Terimakasih sahabat semua baik kepada panitia, bidang dakwah dan soasial, sahabat PC, dan PAC Fatayat se Kabupaten Sumenep serta para donatur yang sudah berpartisipasi dan mensukseskan kegiatan khotmul Qur’an dan santunan anak yatim di pekan Muharrom ini serta juga terimakasih kepada para donatur yang ikut bersedekah dan berbagi dengan anak yatim, semoga semua amal sahabat diterima dan dicatat sebagai tambahan amal, Amiin” ucap Rustina Dewi.
“Harapannya semoga kedepan sahabat-sahabat Fatayat tetap semangat menjalankan program-program kerja yang sudah direncanakan dan tetap semangat menebar manfaat untuk seluruh masyarakat Kabupaten Sumenep khusunya masyarakat wilayah kecamatan asli ”pungkasnya.
(An)