BANGKALAN, BeritaLima – Memasuki hari terakhir Ramadhan, Polres Bangkalan dan Radar Madura mengadakan Festival Musik Patrol, Sabtu (17/6) Malam.
Acara yang berlangsung di jalan Protokol Kota Bangkalan cukup meriah dengan penampilan berbagai kreasi musik dari alat tradisional.
Salah satu peserta yang unjuk kebolehan adalah LIRA Bangkalan, dibawah pimpinan Mahmudi Ibnu Khotib, dengan melakukan kreasi musikalisasi tradisional khas masyarakat Madura.
“Sengaja kami berpartisipasi dalam kegiatan ini, sebagai bentuk pelestarian tradisi dan budaya, disitu ada pesan damai yang di bawa oleh lira bangkalan dengan membagikan bunga mawar kepada jajaran forkopimda bangakalan dan dimadura dikenal dengan nama Or Saor” ujar aktivis yang pernah dibacok orang tak dikenal ini.
Mahmudi menambahkan, “Group Or Saor Lira Bangkalan ini dibentuk juga sebagai bagian dari usaha ikut memeriahkan HUT LIRA yang ke XI, tepatnya 19 Juni lusa” Pungkas Mahmudi.
Acara dibuka oleh Kapolres Bangkalan AKBP. Anisullah M Ridha, dan Diikuti oleh 34 peserta dari berbagai komunitas se Bangkalan.