Gondanglegi Rawan Begal, Dalam Sehari Beraksi 2 Kali

  • Whatsapp

Foto: salah satu korban begal


Malangkabupaten, beritalimacom— Warga Gondang Legi, Kabupaten Malang resah ulah dengan para begal yang saat ini sudah merajalela, pasalnya dalam kurun waktu sehari dua kali sudah terjadi pembegalan lagi, berbeda lokasi dan berdekatan.

Keterangan yang dihimpun, kejadian pertama dialami oleh Karya Darma, warga Kalimantan yang kebetulan mondok di Ponpes Roudhatul Ulum I, Desa Ganjaran. Pembegalan pertama itu terjadi ketika korban melintas di Dusun Baran, Desa Putatlor, Kecamatan Gondanglegi pada Minggu pukul 18.30 WIB. Akibatnya, dari aksi pembegalan tersebut, laptop dan hp milik Darma yang baru saja dibeli raib digondol dua begal.

Tak lama kemudian Hasyim (50), warga Desa Ganjaran, Kecamatan Gondanglegi pada Senin (16/1) pukul 05.30 WIB. Di lokasi yang hampir berdekatan, tepatnya di Jalan Raya Poros desa perbatasan Desa Putatlor dan Ganjaran, juga menjadi korban begal.

Hasyim dibegal setelah belanja dari pasar Gondanglegi, dan hendak pulang ke rumahnya ditengah jalan dihentikan oleh kelompok begal yang berjumlah tiga orang. Akibatnya, dari aksi pembegalan tersebut, sepeda motor Honda Beat raib digondol 3 pelaku. Selain itu, korban menderita luka sobek diduga karena sabetan benda tajam ditangannya dan luka diperut. Kemudian oleh warga Hasyim langsung dilarikan ke Rumah Sakit Islam terdekat.

Atas kejadian tersebut, Kanit Reskrim Polsek Gondanglegi, Ipda Heriyani mengatakan, bahwa memang laporan masuk atas kejadian itu, dan masih dilakukan penyelidikan,” sudah ada laporan masuk mengenai kasus tersebut. Pihak kami masih melakukan penyelidikan, dan sejauh ini masih mengumpulkan keterangan dari saksi serta korban,” ujarnya. (sn)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *