Halbil dan Konsolidasi Hanura Jatim, Kelana: Optimis Kedepan Hanura Menjadi Lebih Baik

  • Whatsapp

SURABAYA, beritalima.com | Masih dalam suasana bulan syawal, hari raya idulfitri 1440 H banyak organisasi maupun element masyarakat yang mengadakan halal bihalal dengan tujuan silaturrahmi.

Seperti halnya Partai Hanura Jawa Timur yang mengundang seluruh kader KSB DPC Hanura Se-Jatim beserta caleg jadi, Minggu, (23/06/2019).

Selain silaturrahmi dibulan syawal, acara yang diselingi konsolidasi partai memberi semangat bagi para kader terbaik partai hanura untuk terus melambungkan partai besutan wiranto.

Hal tersebut dikatakan Ketua DPD Partai Hanura Jatim Kelana Aprillianto, pihaknya terus menyemangati para kader terbaiknya untuk tetap berjuang.

“Mari kita memperjuangkan partai kesayangan kita, untuk terus melambungkan nama partai,” kata kelana, dikantor DPD Partai Hanura Jatim, Jalan Citandui 2, Surabaya.

Acara berlangsung para ketua DPC Se-Jatim diberi kesempatan untuk bercakap didepan prihal perjuangan pileg kemarin.

Kelana mengakui, meski hanura diambang batas, bersama para kader terbaiknya bersepakat untuk memperjuangkan marwah partai. “Saya akui, hanura tidak seperti yang kita harapkan. Akan tetapi, kita bersama-sama para kader terbaik kita yakin mampu merubah hanura menjadi lebih baik,” tegasnya.

Kelana Optimistis bersama para kader terbaiknya hanura mampu menjadi lebih baik.
“Saya optimis, saya bersama para kader lainnya kedepan hanura akan menjadi lebih baik,” pungkas Kelana. (Prt)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *