HMS Berikan Bantuan Cold Storage Kapasitas 10 Ton Kepada Poklahsar Sumbawa

  • Whatsapp

SUMBAWA NTB.beritalima.com|
Anggota komisi IV DPR RI dari Fraksi PAN Daerah Pemilihan NTB 1 Pulau Sumbawa H.Muhammad Syafrudin ST.MM akrab disapa HMS memberikan bantuan Cold Storage kepada kelompok Pengelola dan Pemasar (Poklahsar) di RT 01 RW 14 Kecamatan Brang Biji Kabupaten Sumbawa.

HMS menjelaskan,cold storage merupakan sebuah ruangan yang dirancang khusus dengan kondisi suhu tertentu yang mempunyai fungsi utama untuk mempertahankan mutu ikan hasil tangkapan nelayan dengan cara : membekukan ikan hasil tangkapan nelayan, menyimpan ikan yang telah dibekukan.

” Harapan saya ini dijaga dengan baik dan kalau perlu bisa lebih baik lagi. Kecil enggak papa asalkan putarannya tinggi lebih bagus. Yang penting lagi adalah tidak hanya digunakan untuk menyimpan saja, tetapi harus di-maintenance agar tidak rusak,” terang HMS tiga periode

Ketua kelompok Pengelola dan Pemasar (Poklahsar) layar let rezeki Bapak Murad mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan kepada kelompok kami berupa Cold Storage yang memiliki kapasitas 10 ton.

” Melalui aspirasi HMS yang merupakan Anggota DPR RI Dapil NTB 1 Pulau Sumbawa, sehingga kami mendapatkan bantuan dari Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) RI berupa cold storage atau gudang beku berkapasitas 10 ton untuk mendukung kinerja Kelompok Pengolah dan Pemasar (Poklahsar) Layar Let Reziki di Kabupaten Sumbawa ” Ucap Murad kepada mesia (26/9/22)

Murad berharap,kami mohon kepada anggota DPR RI Fraksi PAN H.Muhammad Syafrudin ST.MM suatu saat kami tetap di pantau,sebab kekurangan kami pasti ada.” Alhamdulillah barang sudah sampai tinggal tunggu pemasangan oleh teknisinya,dengan kapasitas 10 ton ini sangate membantu kelompok kami” jelasnya

” Kami bangga Pulau Sumbawa memiliki seorang wakil rakyat yang peduli dan membantu rakyatnya,beliau HMS adalah sosok yang layak kita dukung dan di pertahankan sebagai anggota DPR RI, karena sudah tidak kita ratusan lagi.” tuturnya (Rozak)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait