HMS Membakar Semangat Para Guru di DIY

  • Whatsapp

DI Yogyakarta.beritalima.com|
Anggota DPR RI Komisi IV dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) Dapil NTB 1(Pulau Sumbawa) H.Muhammad Syafrudin,ST.MM yang akrab disapa HMS melaksanakan kegiatan sosialisasi empat pilar MPR RI bersama para guru bertempat di Rich Hotel Yogyakarta Jum’at (28/5/21).

H.Muhammad Syafrudin memberikan orasi dengan semangat dihadapan para guru yang ikut serta pada acara sosialisasi tersebut,dengan semangat HMS menjelaskan secara rinci kepada peserta tentang empat pilar kebangsaan yakni Pancasila, Undang-undang dasar, NKRI serta Bhineka tunggal ika.

Lanjut HMS meminta kepada seluruh peserta sosialisasi agar tetap menjaga keutuhan bangsa dan negara kapan dan dimanapun kita berada, kenapa ini penting sebab indonesia memiliki 17.504 pulau menurut data PBB tahun 2017 dan baru 16.056 yang ada nama kemudian ada 1.340 suku menurut data BPPS tahun 2010 serta indonesia mempunyai 718 bahasa, itulah yang melatar belakangi agar kita semua harus mencintai tanah air kita dari sabang sampai merauke, dan dijawab dengan riuhan tepuk tangan peserta sosialisasi.

“Tidak sampai disitu saja ketika saya meneriakkan , hidup guru dijawab bersama oleh peserta dengan seragam hidup, kemudian hidup PGRI, hidup serta solidaritas – yes, itulah spirit yel-yel PGRI yang saya sampaikan saat didalam ruangan itu secara membahana dan semangat”Kata HMS kepada media

HMS mengajak para guru yang hadir agar sama-sama mengisi tanah air ini dengan segala sesuatu yang bermanfaat bagi sesama dan menjadi teladan bersama.Dan negeri ini kita jaga keutuhannya demi NKRI Harga Mati.

“Sebagai anggota badan sosialisasi MPR RI kami semua berkewajiban untuk terus memotivasi seluruh masyarakat indonesia untuk tetap mencintai tanah air yaitu dengan pelaksanaan sosialisasi empat pilar ini baik dilaksanakan di dapil NTB, maupun di seluruh indonesia bahkan melakukan sosialisasi bagi masyarakat tertentu yaitu diluar negeri”tutup HMS (Rozak)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait