Hoax! Informasi di Medsos Jika Mulai Minggu Yang Tak Pakai Masker Disuruh Menyapu 1000 Meter

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Hari ini, beredar di group medsos, khususnya WhatShapp, jika mulai hari Minggu (17/1), istri walikota Madiun yang juga ketua penggerak TP PKK, Ny. Yuni Maidi, bersama Satpol PP, dan Satgas Covid-19 Kota Madiun, Jawa Timur, melakukan razia yang diberi label Gerakan Disiplin Siswa (GDS) dan yang terjaring tidak memakai masker akan disuruh menyapu sepanjang 1000 meter, ternyata Hoax!

Berikut isi pesan yang beredar di media sosial.

Assalamualaikum wr wb. Bp ibu mohon untuk memberitahukan kepada putra putrinya mulai besok pagi dilarang berkeliaran diluar rumah atau berkerumun ditempat2 keramaian karena Ibu walikota bersama satpol PP dan Satgas Covid 19 akan Razia keliling dg membawa mobil GDS/ Gerakan Disiplin Siswa. bagi yg terjaring akan diangkut di mobil untuk dikarantina , wali murid dan gurunya akan dipanggil juga, Razia masker bagi yg tidak memakai masker disuruh menyemprot lingkungan radius 1000 meter . Mohon untuk di Share di Paguyuban hari ini juga. Terima kasih. Wassalamu’alaikum wr.wb.

Dalam release Dinas Kominfo Kota Madiun, Sabtu 16 Januari 2021, sore, diberitahukan jika informasi tersebut, tidak benar alias Hoax. (Dibyo).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait