HUT PGRI Ke -71, Pemkab Fak fak Gelar Upacara

  • Whatsapp

Fakfak, beritalima – Hari Ulang Tahun Persatuan Guru Republik Indonesia Ke-71 Tahun 2016 merupakan salah satu tanda kelahiran PGRI pada tanggal 25 November 2016.

Peringatan Hari Guru yang ditandai dengan upacara pada Jun’at (25/ 11/ 2016) yang dihadiri oleh Ketua DPRD Fakfak, Kepala Dinas Sosial, Kapolres Fakfak, Dandim /1706/Fakfak, Sekretaris Dinas Pendidikan Pemuda dan Olaraga Fakfak, Mahasiswa, SMA, SMK, SMP dan SD.

Pada HUT PGRI Ke-71 tahun dengan mengambil tema “Membangkitkan Kesadaran Kolektif Guru Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan”.

“Usia ke – 71 merupakan usia yang matang untuk sebuah organisasi, apalagi organisasi yang bergerak dibidang pendidikan”, demikian disampaikan Wakil Bupati Fakfak Ir. Abraham .Shopaheluwakan.MS.i dalam sambutannya.

Menurut Wabup, Peningkatan kinerja guru guna untuk pendidikan bermutu dilihat bahwah peran strategis seorang guru sangat dominan dalam memajukan pendidikan di Indonesia.

Apalagi dengan adanya PGRI yang sangat membantu guru dalam meningkatkan profesionalisme guru akan mampu membawa pendidikan yang bermutu.

Ketua PGRI Fakfak Gusen Paradusi.SPd. Menyampaikan, Dengan lahirnya PGRI, maka segala bentuk perbedaan dan potensi perpecahan kelompok guru sepakat untuk dihapuskan ketika itu, puluhan Organisasi guru bersatu membentuk satu-satunya organisasi profesional guru yaitu PGRI untuk kemudian membangun kekuatan bersama antar anggota dan tenaga kependidikan.

“Meski saat ini ada upaya mendorong kembali pada situasi seperti sebelum lahirnya PGRI Insya Allah PGRI akan tetap kokoh menjaga persatuan dan kesatuan guru Republik Indonesia”, jelasnya.

Menurut Busan Paraduse, kita patut bersyukur dan berterimakasih kepada pemerintah bahwa keputusan Presiden Nomor 78 Tahun 1994 telah menetapkan hari lahir PGRI tanggal 25 November sebagai Hari Guru Nasional (HGN) “Hal tersebut diperkuat dalam Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005 Tentang Guru dan Dosen”, Jelas Ketua PGRI Kabupaten Fakfak Gusen Padusi, SPd.

(Amatus Rahakbauw)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *