Hyundai Dorong Media Optimalkan Traffic Artikel dengan Tehnik SEO

  • Whatsapp

SURABAYA, beritalima.com | PT Hyundai Motors Indonesia (HMD) peduli kemajuan media online. Selasa (16/5/2023), Hyundai menggelar workshop media dengan tema “Optimalkan Traffic Artikelmu dengan Teknik SEO”.

Workshop melalui meeting zoom ini diikuti lebih dari seratus jurnalis se-Indonesia, dengan menghadirkan Manager IDN Times Septi Riyani Maulida sebagai pemateri.

Mengawali paparannya, Septi mengaku ingin berbagi tips dalam meningkatkan traffic pembaca artikel pada portal berita online melalui teknik SEO.

“Proses mengoptimalkan konten pada halaman weeb secara organik agar dapat masuk peringkat pertama Google dan mudah ditemukan oleh pembaca caranya adalah dengan teknik SEO,” kata Septi.

“Kita bisa menggunakan metode Organic dan Paid. Menurut saya, yang paling mudah dan tidak harus mengeluarkan uang adalah dengan menggunakan organic search,” lanjutnya.

Traffic organik adalah penentu sehat tidak suatu web. Karena jika jumlah pembaca terbanyak berasal dari organic, artinya weeb itu sehat, terutama jika bisa mencapai 72 persen. Jika traffic berasal dari artikel yang ada di halaman pertama Google hingga mencapai 44 persen, itu juga menunjukkan kesehatan weeb.

Selain memberikan manfaat dalam memperluas jangkauan pelanggan, traffic organik juga meningkatkan popularitas dan peringkat website. Dengan meningkatnya traffic organik, kepercayaan Google terhadap website juga akan meningkat.

Menurutnya, optimasi SEO adalah langkah penting yang harus dilakukan untuk meningkatkan traffic organik. Traffic merupakan salah satu elemen krusial dalam menjaga keberlangsungan sebuah website.

“Semakin tinggi jumlah traffic yang masuk, maka semakin banyak pula peluang untuk memaksimalkan tujuan dan kebutuhan pemilik website, seperti pemasaran produk, memperkuat merek, dan menarik calon pelanggan potensial,” tuturnya.

Traffic organik itu merujuk pada lalu lintas pengunjung suatu website yang berasal dari hasil pencarian organik di mesin pencari, tanpa melalui iklan berbayar.

Pencarian dikatakan organik ketika seorang pengguna mencari informasi atau konten tertentu dengan mengetikkan kata kunci pada mesin pencari seperti Google atau Bing. Ketika mereka menemukan hasil yang relevan dan mengklik link website, maka itulah yang disebut sebagai traffic organik.

“Salah satu cara untuk mendapatkan traffic organik adalah melalui optimasi SEO (Search Engine Optimization) pada website Anda. Hal ini memungkinkan Anda mendapatkan traffic organik tanpa perlu mengeluarkan biaya tambahan,” tabdas Septi.

Kendati demikian, satu hal yang perlu diketahui bahwa untuk mendapatkan traffic jenis ini membutuhkan usaha yang lebih keras dan waktu yang relatif lama. Mesin pencari akan menilai seberapa baik dan berkualitasnya konten yang Anda tawarkan melalui website.

“Intinya, mendapatkan traffic organik yang tinggi memerlukan usaha ekstra dibandingkan dengan mendatangkan traffic berbayar. Hal ini dapat dicapai melalui penerapan teknik SEO yang baik dan benar,” tutup Septi.

Selain Septi, dalam kegiatan ini Hyundai Motor Indonesia (HMID) juga mengahdirkan narasumber Head of Service Planning and Strategy Hyundai Motor Indonesia, Suprayetno. Dalam hal ini Suprayetno mengatakan, pihaknya sudah melakukan berbagai inovasi untuk meningkatkan layanan pada konsumennya, salah satunya dengan melakukan inovasi pada service.

Dikemukakan, ada beberapa poin penting terkait program “Hyundai Hadir Untukmu”. Disampaikan, ini merupakan inovasi program purna jual terbaru bagi konsumen PT HMID. Program ini memberikan sederet keuntungan buat konsumen.

Seperti Hyundai Owner Assurance Program dan Hyundai Hadir Untukmu yang mencakup berbagai program layanan purnajual. Seperti pelayanan pelanggan dan layanan darurat 24 jam, layanan “Hyundai Datang ke Mana Saja”, jaringan dealer resmi Hyundai, servis melalui aplikasi myHyundai, jaminan suku cadang, serta masih banyak layanan lainnya yang akan hadir.

“Melalui inovasi purnajual terbaru, “Hyundai Hadir Untukmu” yang meliputi layanan Hyundai Owner Assurance Program dan Hyundai Service Hadir Untukmu, kami yakin kedua program ini dapat semakin meningkatkan kepercayaan pelanggan terhadap Hyundai,” kata Suprayetno.

“Pembaruan layanan purnajual ini jadi wujud komitmen Hyundai untuk terus memberi pelayanan terbaik bagi pelanggan. Selain menyediakan produk terbaik, kami juga memastikan layanan purnajual dari HMID mampu menjawab kebutuhan, memberikan kenyamanan, dan mengoptimalkan kepuasan pelanggan,” tandasnya.

Sementara itu Head Of Public Relations PT HMID, Uria Simanjuntak, mengatakan, Workshop Hyundai Media ini merupakan salah satu upaya perusahaan untuk memberikan kontribusi dalam mengembangkan industri media di Indonesia.

“Kami berharap dengan peningkatan pengetahuan tentang teknik SEO, media Indonesia dapat semakin berkembang dan mendapatkan lebih banyak pembaca melalui traffic organik yang optimal,” tutupnya. (Gan)

Teks Foto: Ketiga narasumber Hyundai Media Workshop melalui zoom, Selasa (16/5/2023).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait