Ini Bentuk Kepedulin DPC Sahabat Polisi Kepada Warga Yang Kena Musibah

  • Whatsapp

LABUHANBATU, beritalima.com – Sebagai bentu kepedulian kepada warga yang kena musibah Kebakaran di Sei Berombang Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Sahabat Polisi gelar bakti sosial dengan memberikan bantuan kepada puluhan kepala keluarga yang menjadi korban kebakaran di Sei Berombang, Kecamatan Panai Hilir, Kabupaten Labuhanbatu, beberapa waktu lalu.

Penyerahan secara simbolis kepada Panitia Bencana Alai Yamin, Ali Baba, Banlie diserahkan oleh Ketua DPC Sahabat Polisi Labuhanbatu, Penry Nababan SH berdampingan dengan Kapolres Labuhanbatu, AKBP Frido Situmorang SH SIK, Jumat (14/6/2019) di Vihara Budha Shanti, Jalan Ahmad Yani.

Bantuan berupa materi sebesar Rp5.6 juta ini diserahkan DPC Sahabat Polisi berikut dengan pakaian bekas layak pakai dan sepatu bekas layak pakai yang dikumpulkan pengurus dari para dermawan dan pengurus Sahabat Polisi

Penry Nababan, SH mengatakan kami dari Organisasi Sahabat Polisi turut berduka cita dan turut prihatin atas insiden musibah kebakaran yang terjadi beberapa waktu yang lalu. Semoga seluruh keluarga besar diberikan kesabaran dan penghiburan dari Tuhan.

Penry menambahkan kedatangan kami warga yang kena musibah adalah untuk berbagi dari apa yang dirasakan saudara kami. Kami juga merasakan hal yang sama. Jangan dilihat dari nilai yang kami berikan, tapi apa yang kami berikan adalah bukti dari kami juga merasakan kepedihan yang dirasakan keluarga di sini,” ucap Penry.

Menanggapi baksos yang digelar DPC Sahabat Polisi Labuhanbatu Raya, mewakili korban dan masyarakat, Camat Panai Hilir Hadmansah sangat mengapresiasi dan berterimakasih atas kepedulian yang diberikan Sahabat Polisi kepada warganya.

“Saya selaku pimpinan Kecamatan mewakili warga sangat berterima kasih atas kunjungan dan kegiatan bakti sosial yang dilaksanakan kawan-kawan. Semoga dengan kegiatan ini keluarga yang tertimpa musibah setidaknya terhibur dengan perhatian rasa kekeluargaan yang dibuat sahabat polisi,” bilang dia.

Sebagaimana diketahui, musibah kebakaran ini melanda 33 rumah. Bahkan, 4 korban meninggal dunia. Mereka masing-masing Zulham Sukri alias Pangku (50), Sanam (45), Johannes (20), dan Jensen. Keempatnya yang merupakan satu keluarga ini merupakan warga Jalan A.Yani Sei berombang, Kecamatan Panai hilir. Sedangkan korban selamat dari keluarga Pangku yakni Enjel, Jenni, Agnes dan ibu dari Pangku.

Kebakaran ini menimbulkan kerugian sekira Rp 4,5 miliar. Namun belum diketahui secara pasti sumber pasti akibat kebakaran ini. Sebab, Tim Labfor Polda Sumut masih melakukan penyidikan mengenai kebakaran tersebut.

Kapolres Labuhanbatu AKBP Frido Situmorang melalui Kapolsek Panai Hilir, AKP Budiarto kepada awak media menjelaskan, sampai saat ini pihaknya belum dapat memastikan apakah ada korban jiwa. Akan tetapi menurut Jensen anak korban Zulham alias Pangku, keluarganya turut menjadi korban dalam peristiwa ini.

Saat kejadian, 8 penghuni rumah berada di dalam kediaman mereka, 4 di antaranya berhasil menyelamatkan diri. Sedangkan 4 lainnya masih di dalam.

Menurut keterangan salah seorang warga di TKP, Budi Saragih membenarkan adanya penemuan beberapa tulang tengkorak manusia di lokasi. Diduga kuat adalah tengkorak korban Pangku bersama istri dan dua anaknya.

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *