WONOSOBO, beritalima.com – Suasana canda tawa tampak pada sore itu di salah satu kuliner di Jl. Muntang. Keakraban nampak seperti tanpa jarak antara orang nomor satu di Kodim 0707/Wsb dengan insan media yang ada di kota Carica ini.
Kegiatan ini merupakan kemitraan antara Dandim Wonosobo, Letkol CZI Fauzan Fadli, S.E bersama wartawan Wonosobo untuk bersama-sama mensukseskan Pemilu tahun 2019 agar tercipta Indonesia yang aman dan damai, Sabtu (28/9).
“Suksesnya pesta demokrasi pada tahun depan akan menentukan masa depan bangsa dan negara. Maka ciptakan kondisi keamanan yang kondusif dan dengan kebhinekaan yang ada.” Katanya.
Pada kesempatan sama, Pasi Ops Kodim 0707 menuturkan hubungan kemitraan yang selama telah terjalin diharapkan dapat lebih meningkat untuk kepentingan bangsa dan negara.
“Dengan kebersamaan selama ini, semoga dapat menciptakan suasana sejuk di dalam masyarakat apalagi sekarang masa – masa kampanye Pileg/Pilpres.” Ujar Kapten CZI Sarwiyono, sekaligus sebagai Danramil Kalikajar ini.
Sementara itu, Budi, salah satu jurnalis media ini mengatakan siap ciptakan suasana kondusif dengan pemberitaan yang menyejukkan dan sesuai kaidah yang berlaku.
“Kami siap menyejukkan situasi tersebut agar kota tercinta ini tetap aman.” Kata wartawan baru ini. (Nur)