Ini Tanggapan Pelajar Wonosobo Terhadap Pameran Akmil

  • Whatsapp
Jpeg

WONOSOBO, beritalima.com – Antusiasisme para pelajar dengan adanya pameran yang diadakan Akmil Magelang di Paseban barat Alun-alun Wonosobo sangat tinggi hal ini dapat dilihat dari kunjungannya yang silih berganti diantara mereka.

Seperti terlihat pada Kamis sore (6/11) beberapa pelajar putri dengan seksama mencermati apa yang dipampang di dalam paseban ini.

Bacaan Lainnya

“Setelah pulang sekolah kami bersama teman-teman sengaja ke sini agar lebih mengetahui tentang Akmil.” Kata Amiya, Siswi SMK Muhammadiyah ini.

Tambahnya, setelah melihat kedalamnya kami bangga terhadap para Taruna karena semangat mereka di dalam cinta tanah air sangat tinggi. “Mantab, kami harapkan kegiatan ini tidak hanya sampai di sini saja agar teman-teman yang tidak sempat  datang terinspirasi untuk menjadi Taruna Akmil. Rugi bila tidak kesini” Ucap siswi kelas XI IPS ini sambil mengamati persenjataan yang dipamerkan.

Tak jauh beda disampaikan Gibran siswa kelas 5 ini, mengatakan dirinya yang datang bertiga bersama teman sekelasnya ke pameran tersebut ingin melihat lebih jauhed kegiatan yang dilakukan oleh para Taruna. “Kami bangga dengan kakak – kakak kami yang menjadi Taruna karena mereka terlihat gagah dan ini menjadi motivasi kami untuk bisa seperti mereka.” Ujar Gibran.

Disahut oleh teman putrinya, setelah melihat dan mendengar penjelasan yang diperoleh oleh Taruni dia sangat ingin seperti para Taruni. “Cita-citaku memang ingin menjadi tentara, pas kebetulan sekali ada pameran dari kakak yang dari Akmil. Ini semakin menambah semangat saya untuk lebih giat belajar dan berolahraga agar cita-citaku tercapai.” Kata Siswi SDN 1 Wonosobo ini. (Edi)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *