Interpol Kunjungi Bakamla RI, Ajak Latihan Bersama

  • Whatsapp

International Criminal Police Organization atau yang biasa dikenal dengan Interpol mengunjungi Kantor Pusat Bakamla RI, Jl. Dr. Sutomo No. 11, Jakarta Pusat, Jumat (6/10/2017).

Rombongan Interpol yang dipimpin oleh Assistant Director Interpol Alfred Mc Geachy, disambut hangat oleh Plt. Sestama Bakamla RI Marsekal Pertama TNI Widiantoro, M.B.A. di ruang Rapat Bakamla RI.

Interpol bermaksud menggagas kerja sama dengan Indonesia, dalam hal ini Bakamla RI sebagai perwakilannya, untuk melakukan pemetaan terkait kebutuhan pelaksanaan pelatihan pengembangan kapasitas sumber daya bagi pemangku kepentingan di bidang maritim. Hal yang melatar belakangi kerja sama ini adalah berdasarkan letak geografis Indonesia dan trend pelanggaran di laut yang selama ini terjadi. Indonesia merupakan negara strategis untuk dilaksanakannya kerja sama di kawasan regional (Asia Tenggara), terutama dalam menanggulangi terorisme dan transnational crime (kejahatan lintas negara).

Pelatihan yang ditawarkan oleh Interpol antara lain maritime joint operation for counter terrorism at sea; joint investigation; extradition procedure and evaluation training; dan information exchange. Kegiatan pelatihan rencananya akan dilakukan di Indonesia dan Singapura.

Bakamla RI menyambut baik kerja sama ini dan berkomitmen untuk melakukan pembahasan ke tingkat yang lebih tinggi. Kedua belah pihak berharap kegiatan ini sudah dapat terlaksana di tahun 2018. Lebih lanjut, sebagai bentuk dukungan operasi keamanan dan keselamatan laut yang sinergi, Bakamla RI akan mengikutsertakan personel stakeholder dalam kegiatan ini.

Sebagai garda terdepan dalam keamanan dan keselamatan laut, sangat penting bagi personel operasi untuk terus meningkatkan kapasitas dirinya, khususnya dalam hal penanggulangan terorisme dan transnasional crime. Sebelum tindak terorisme itu terjadi, akan lebih baik jika dapat ditanggulangi terlebih dahulu sehingga tidak menimbulkan hal yang tidak diinginkan yang dapat berimbas kepada kecemasan publik.

Kegiatan dilanjutkan dengan melakukan kunjungan singkat ke Kantor Pengelolaan Informasi Marabahaya Laut (KPIML) Bakamla RI yang disambut oleh Kepala KPIML Kolonel Laut (P) Berkat Widjanarko, S.E. Delegasi Interpol diperlihatkan sistem operasi yang dimiliki Bakamla RI saat ini dan bertukar pikiran mengenai sistem informasi yang dimiliki Interpol.

Turut hadir dalam kunjungan ini Interpol Project Manager Margot Fuller, Maritime Specialized Officer Rizki Inderawansyah dan Interpol Consultant Topan Renyaan.

Dalam pertemuan ini Plt. Sestama Bakamla RI didampingi oleh Deputi Kebijakan dan Strategi Irjen Pol Drs. Arifin, M.H., Deputi Informasi Hukum dan Kerja Sama Irjen Pol Dr. Drs. Abdul Ghofur, S.H., M.H., Plt. Deputi Operasi dan Latihan Laksma TNI Rahmat Eko Rahardjo, S.T., M.Tr(Han)., Direktur Latihan Laksma TNI Muspin Santoso S.H., M.Si(Han)., dan Direktur Strategi Keamanan Laut Laksma TNI Lilik Abu Siswanto, M.Si.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *