Jakarta, Pertandingan training camp dan invitasi polo air yang diselenggarakan oleh Klub Kusuma harapan DKI Jakarta yang berlangsung mulai tanggal 19-21 Januari 2022 di Stadium aquatik Seruni Puncak Bogor telah mencapai babak semifinal, hari ini ada 4 klub yang bertanding disemifinal yakni, antara Kusuma Harapan (KH) melawan Klub ISA (Indonesia Star Aquatik) DKI Jakarta, dan Klub TSAC Palembang melawan Tim PON Papua 2020, hasilnya dimenangkan oleh TSAC dan Kusuma harapan.
Acara final besuk akan bertemu antara TSAC melawan Kusuma Harapan, pertandingan final besuk akan di saksikan oleh ketua umum PRSI DKI Calvin Legawa, wakil ketum Monique Rosaline Wowiling, ketua Harian Edy Siswanto dan pengurus Harian PRSI DKI Jakarta, Ketua Dewan Penasehat PRSI DKI Wibisono, Dewan Penasehat Laksma Julius Widjojono (Kadispenal), Pemilik klub Kusuma harapan Tito Taufik Iqbal, serta ketum Pemuda Panca Marga Syamsuddin Siregar.
Dua klub yang bertanding di final besuk tanggal 21 Januari 2922 untuk memperebutkan medali emas dan uang pembinaan pada kegiatan Training Camp dan Invitasi Polo Air Kesuma Harapan yang diikuti oleh 8 tim dari berbagai provinsi di Indonesia.
“Saya sangat mengapresiasi Kegiatan invitasi ini, dan harus terus di selenggarakan rutin untuk mengukur prestasi mereka, apalagi dari usia dini, kejuaraan ini juga untuk training camp pemain, pelatih dan wasit, wasitpun kita datangkan dari USA, ” pungkas Wibisono. (red)