LABUHANBATU, beritalima.com – Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kabupaten Labuhanbatu terus membangun sinergitas dengan club-club sepeda Labuhanbatu dihari minggu 24 februari 2019 ISSI Labuhanbatu bersama club sepeda Labuhanbatu SCC ada pak de, rian, denny, RCC ada babe harry dan bana sementara club Go Pu ada rusli, budi dan kawan-kawan berangkat ke Sidempuan mengikuti Sabhawana Fun XC yang diselenggarakan Pedal Project Padang Sidempuan, Senin (25/02/2019).
Drh. Danang Ketua ISSI Labuhanbatu kepada awak media mengatakan, “ISSI Labuhanbatu bersama Club sepeda berjumlah 22 orang berangkat kesidempuan mengikuti event Sabhawana Fun XC yang diselenggarakan Pedal Project Padang Sidempuan, dalam event ini ISSI Labuhanbatu juga mengikut setaka bendahara ISSI Rangga Puri Harahap, Ketua Harian Suheru dan drh. Agus mengikuti kegiatan ini sebagai agenda siraturahmi dengan komunitas sepeda yang ada di Sumatera Utara”, ujar Danang.
Danang menambahkan, “track yang disuguhkan panitia event Sabhawana Fun XC ini bener-benar XC dapat jalanannya tanjakannya, gunungnya, sawahnya, kampung-kampung sampai menyeberang sungai, melawati jalan Aspal, lumpur, tanah, sekitar 200 peserta yang mengikuti event ini terlihat ceria sebab selain mengikuti even para peserta bertukar informasi seputar sepeda di daerahnya”, ungkap danang.
Danang juga mengatakan kebersamaan ini hendaknya terus di tingkatkan, dan kepa para club sepeda dan rekan- rekan pengurus ISSI Labuhanbatu agar tetap semangat menjalin silatuhrahmi, karena dengan bersepeda secara tidak langsung sebenarnya kita sudah malakukan silatuhrahmi sehat, dan ini menjadi semangat dan motivasi bagi kita untuk membuat event di Labubanbatu dengan mendatangkan seluruh goweser se-sumut di Labuhanbatu, salam dua pedal sejuta sahabat, ISSI labuhanbatu menang menang menang#ojokendor. (Oelies)